NEWS

16 Personel Polsek Unaaha Jalani Vaksinasi Covid-19

706
×

16 Personel Polsek Unaaha Jalani Vaksinasi Covid-19

Sebarkan artikel ini
Kapolsek Unaaha, Iptu Kadek Sudiadnyana,S.Sos,

 

 

Reporter : Andis

KONAWE – Sebanyak 16 personil polisi yang bertigas di Polsek Unaaha menjalani vaksinasi covid-19 di Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD)  Puskesmas Unaaha, Jumat 12 Maret 2021.

Kapolsek Unaaha IPTU Kadek Sudiadnyana,S.Sos menjelaskan, untuk kuota personilnya berjumlah sebenarnya berjumlah 19 orang, namun 3 orang diantaranya tidak ikut divaksin.

“Tiga personel kami yang tidak ikut serta, karena ada yang sedang hamil, sakit dan menyusui, tapi kami upayakan 16 personl siap di vaksin hari ini,” kata IPTU Kadek di Puskesmas, Jumat 12 Maret 2021.

Kadis Pertanian, Syahrudin.

IPTU Kadek mengungkapkan, dalam agenda vaksinasi ini dirinya tidak ikut disuntik vaksin bersama personelnya karena telah menjalani vaksinasi secara penuh, yakni dua kali pada Januari dan Desember 2021.

“Vaksinasi saya yang pertama itu pas 14 Januari, yang kedua 28 Februari, engga ada rasa sakit sama sekali saat divaksin, cuma efeknya paling ngantuk,” ungkap IPTU Kadek.

Ia juga mengimbau masyarakat untuk mau divaksin sebagaimana anjuran pemerintah, karena telah dijamin keamanannya. Ia juga meminta bagi yang telah divaksin tetap menjalankan protokol kesehatan.

“Kami juga intens melakukan operasi yustisi untuk menegur masyarakat yang tidak memakai masker dan untuk membagikan masker, sasaran kami pengguna jalan, pengendara, pasar dan tempat keramaian,” pungkasnya.

Soal keamanan vaksin, Kadis Pertanian Syahrudin yang ditemui saat menjalani vaksinasi di UPTD Puskesmas Unaaha juga menegaskan hal yang sama, bahwa tidak ada evek samping vaknsi.

“Awalnya sebelum di suntik dag dig dug kita punya jantung, tapi pas setelah di suntik, biasa saja,” kata Syahrudin. /C

You cannot copy content of this page