KESEHATAN

17 Pasien Positif Covid-19 di Sultra Dinyatakan Sembuh, Kendari dan Bombana Terbanyak

232
×

17 Pasien Positif Covid-19 di Sultra Dinyatakan Sembuh, Kendari dan Bombana Terbanyak

Sebarkan artikel ini
Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas (Gustu) Percepatan dan Penanganan Covid-19 Sultra, dr La Ode Rabiul Awal saat menyampaikan rilis data harian dari Posko Gustu Covid-19 pukul 17.00 Wita. Foto: Febi/A

Reporter : Febi Purnasari

KENDARI – Jumlah pasien positif Covid-19 di Sulawesi Tenggara (Sultra) yang dinyatakan sembuh meningkat signifikan setiap harinya. Per hari ini, Selasa 9 Juni 2020, sebanyak 17 pasien positif dinyatakan sembuh.

Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas (Gustu) Percepatan dan Penanganan Covid-19 Sultra, dr La Ode Rabiul Awal dari Posko Gustu Covid-19 pukul 17.00 WITA, mengungkapkan kasus sembuh terbanyak dari Kota Kendari dan Bombana.

“Kasus sembuh hari ini dari Kota Kendari sebanyak lima orang, Konawe Selatan satu orang, Kabupaten Bombana lima orang, Kabupaten Kolaka Utara dua orang, dan Kabupaten Wakatobi empat orang,” kata La Ode Rabiul Awal.

Dokter spesialis bedah yang akrab disapa dr Wayong ini menuturkan, dengan pertambahan jumlah kasus sembuh hari ini, maka total kasus sembuh sebanyak 172 orang atau sebesar 65,39 Persen.

Dalam konfrensi persnya, dr Wayong juga memaparkan adanya penambahan kasus warga yang dinyatakan positif pandemi asal negeri Tirai Bambu tersebut, sebanyak dua kasus positif baru hari ini.

“Selain kasus sembuh, hari ini kita juga ada penambahan empat kasus positif baru yang terdiri dari Kabupaten Wakatobi satu orang, dan Kota Baubau tiga orang,” ungkapnya.

Ketua IDI Sultra ini juga mengungkapkan infomasi pasien positif covid-19 dari luar Sultra yang dirawat di RSUD Bahteramas beberapa waktu lalu, yang kini telah dinyatakan sembuh.

“Kami sampaikan pula, kami ikut merawat satu orang Covid-19 dari luar wilayah, yakni dari Sulawesi Tengah dan telah dinyatakan sembuh beberapa waktu yang lalu diluar data hari ini,” tutupnya.

Untuk informasi, total kasus konfirmasi positif corona di Sultra per hari ini mencapai 263 kasus dengan rincian 172 orang telah dinyatakan sembuh, lima orang meninggal dan 86 kasus Positif masih dalam perawatan.

Adapun data terkait jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) hari ini sebanyak 122 kasus, Orang Tanpa Gejala (OTG) 559 kasus, dan Pasien dalam pengawasan (PDP) 19 kasus.

You cannot copy content of this page