FEATUREDKendari

Laksamana TNI Ade Supandi Tagih Janji Rektor UHO

469
×

Laksamana TNI Ade Supandi Tagih Janji Rektor UHO

Sebarkan artikel ini

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – Kedatangan Laksamana TNI Ade Supandi di Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Sabtu, (9/9/2017), selain memberikan kuliah umum,  juga menagih janji kepada Rektor.

Kedatangan orang Nomor Satu dari Kesatuan Angkatan Laut RI ini, di Kampus UHO Sultra untuk yang kedua kalinnya. Saat itu, (2013) ia masih menjabat wakil Kasal.

Ketika itu (saat pertama kali hadir di UHO) dirinya meminta agar mahasiswa UHO diberikan mata kuliah khusus mengenai kemaritiman, namun itu, menurutnya tidak ada. Karena tidak ada, untuk itulah dirinya menagih janji ke Rektor UHO.

“Kedatangan saya di Universitas Halu Oleo ini, sudah yang kedua kalinya. Dimana pada tahun 2013 saat itu, saya mewakili Kasal. Saya di sini melepas Mahasiswa UHO KKN ke Wakatobi. Ketika itu, saya mengatakan kepada Rektor UHO bahwa UHO akan menjadi kampus yang menerapakan maritim excellenc di wilayah timur. Namun kedatangan saya kali ini jujur saja belum dilakukan,” ujar Ade Supandi, kepada rekan media saat diwawancarai, Sabtu, (9/9/2017).

Menurutnya, melalui Kampus UHO, maka mahasiswa harus memajukan potensi Kemaritiman di wilayah timur Indonesia.

“Kami tidak henti- hentinya menyampaikan kepada kampus-kampus untuk mengembalikan fungsi kawasan kemaritiman.Hal itu,  agar mahasiswa mengenal akan pentingnya pengelolaan wilayah kelautan serta  kawasan pesisir,” tuturnya.

Dengan jumlah 45 Ribu mahasiswa UHO, kata Kasal,  rektor UHO, Muhamnad Zamrun harus membekali mahasiswanya dengan ilmu Kemaritiman.

“Jumlah mahasiswa ini, saya dengar langsung dari Rektor Muh Zamrun. Untuk itu, saya minta Rektor untuk membekali mereka Ilmu Kemaritiman.

Kalau mereka dibekali ilmu kemaritiman ketika mereka selesai maka tujuan kita untuk menjadi poros Maritim Dunia untuk Indonesia bagian timur akan di mulai dari  UHO Sultra,” terang Kasal.

Liputan : Hendriansyah

You cannot copy content of this page