NEWS

Ali Mazi Tinjau Mega Proyek Jalan Kendari–Toronipa

844
×

Ali Mazi Tinjau Mega Proyek Jalan Kendari–Toronipa

Sebarkan artikel ini
Gubernur Sultra, Ali Mazi berfoto usai peninjauan mega proyek jalan Kendari – Toronipa, Rabu, (30/10/2019). Foto: MEDIAKENDARI.com/M.Ardiansyah R./B

Reporter: M Ardiansyah R
Editor: La Ode Adnan Irham

KENDARI – Gubernur Sultra, Ali Mazi meninjau lokasi pembangunan Jalan Kendari – Toronipa yang sementara berlangsung. Mega proyek jalan pariwisata itu merupakan program unggulan yang harus diwujudkan. Sebab jalur tersebut luput dari perhatian pemerintah selama ini.

Ali Mazi mengatakan, jalur itu memiliki arti sejarah dan menyimpan potensi yang belum digarap. Kata dia, memang perlu kerja keras semua pihak, karena masih dihadapkan beberapa kendala.

“Kita berfikir harus luar biasa, jalan ini akan sampai 100 tahun, Saya mampir ke sini hampir tiap hari untuk memantu sampai dimana proses kerjanya, kalau jalan ini sudah selesai setara dengan jalan tol,” ucapnya di lokasi, Rabu (30/10/2019).

BACA JUGA:

Ali Mazi yakin jalur yang sementara dikerjakan itu akan semakin berkembang karna di dalamnya terdapat kawasan-kawasan industri. Selain itu jalan tersebut akan menjadi penghubung antara Pulau Hoga di Wakatobi dan Pulau Labengki.

Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bina Marga Provinsi Sultra, Abdul Rahim (baju putih) saat meninjau lokasi proses pekerjaan jalan Kendari – Toronipa. Foto : MEDIAKENDARI.com

Di tempat yang sama, Plt. Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bina Marga Provinsi Sultra, Abdul Rahim menjelaskan, mengingat waktu yang sedang berjalan akan diupayakan proses jalan dimaksimalkan.

“Dari jam 10 sampai 12 malam para pekerja akan menfokuskan jalan beton sepanjang 3,3 kilometer dengan lebar 16 meter, tebal 25 cm, dan betul-betul dipercepat,” ucapnya saat mendampingi Ali Mazi. (B)

You cannot copy content of this page