EKONOMI & BISNISFEATUREDKendariMETRO KOTASULTRA

Ayo, Rasakan Langsung Kenyamanan Cortez, di Wuling Motors Kendari

476
×

Ayo, Rasakan Langsung Kenyamanan Cortez, di Wuling Motors Kendari

Sebarkan artikel ini

KENDARI – Jika konsumen ingin merasakan sensasi kenyamanan dengan beragam unggulan Cortez, kini Wuling Motors Kendari sedang menggelar test drive bagi para konsumen di pelataran Dialer Wuling Motors Kendari, Minggu 25 Februari 2018.

Sales Supervisor Wuling Motors Kendari, Rachdiansyah mengungkapkan, pihaknya memberikan kesempatan kepada para pengunjung untuk mencoba Cortez sebagai pendatang baru di segmen medium Multi Purpose Vehicle (MPV).

Ia menuturkan, Wuling Cortez resmi diluncurkan di Sulawesi Tenggara (Sultra) pada 11 Februari lalu.

“Sejak kemunculannya, Wuling memang menggebrak pasar dengan membanderol harga produknya di bawah harga pada umumnya untuk mobil sekelasnya,” ungkap Anca di kantornya, Minggu (25/02/2018).

Katanya, Cortez mengambil persaingan di kelas medium MPV, hanya dibanderol dengan harga mulai harga Rp 237.900.000 hingga Rp 285.900.000.

“Wuling Cortez memiliki mesin 1800 cc 4-silinder in-line DOHC yang dikombinasikan dengan pilihan transmisi manual 6-percepatan, dan terutama transmisi intellegent-AMT 5-percepatan yang secara khusus dikembangkan untuk Cortez, berbeda dari AMT (Automatic Manual Transmission) lain,” ucapnya.

Dijelaskan, teknologi i-AMT yang dibenamkan pada MPV berdimensi panjang 4.780mm, lebar 1.816mm, dan tinggi 1.755mm ini memiliki berbagai keunggulan dibanding produk AMT lain, terutama kenyamanan saat perpindahan gear, terasa lembut dan tanpa selip.

Selain itu, lanjutnya, Cortez juga dilengkapi fitur Automatic Vehicle Holding (AVH) yang berfungsi untuk menjaga mobil tetap berhenti dalam kondisi jalan yang menanjak, menurun, ataupun datar dan Electronic Stability Control (ESC) berfungsi untuk menjaga kestabilan berkendara secara otomatis ketika adanya indikasi pengemudi mengalami kehilangan kendali.

“Ada fitur Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake force Distribution (EBD), dan Brake Assist (BA) merupakan kombinasi sistem pengereman canggih untuk mencegah roda terkunci dan kehilangan kendali di permukaan jalan yang licin, mendistribusikan gaya pengereman kendaraan, serta membantu daya pengereman agar lebih maksimal,” pungkasnya.

Reporter: Waty
Editor: Kardin

You cannot copy content of this page