NEWS

Bank Sultra Luncurkan Kartu Debit dan Mobile Banking

817

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Tenggara (Bank Sultra) di bulan Mei dan Juli 2022 resmi mendapatkan izin dari regulator untuk menerbitkan kartu debit dan mobile banking. Ini merupakan kabar gembira kepada seluruh nasabah Bank Sultra.

Direktur Utama Bank Sultra, Abdul Latif menjelaskan peluncuran kartu debit dan mobile banking merupakan komitmen Bank Sultra Untuk terus menghadirkan kemudahan dalam bertransaksi. Bagi nasabah yang telah memiliki kartu ATM Bank Sultra tanpa harus mengganti kartu ATM dapat langsung bertransaksi menggunakan kartu ATMnya di mesin-mesin EDC.

“Persiapan kartu debit dan mobile banking ini telah lama kami persiapkan infrastukturnya dan alhamdulillah dipertengahan tahun 2022 ini izin dari regulator telah kami dapatkan. Dan secara resmi akan kami launching ditanggal 23 Juli 2022 mendatang bertempat di lokasi eks MTQ Kendari dengan menghadirkan artis ibukota” ungkapnya Jumat, 15 Juli 2022.

Baca Juga : Kalla Toyota Nomor 1 Kuasai Market Share Otomotif Sulawesi dengan capaian 34,1 Persen

“Bagi nasabah yang memiliki tabungan Simpeda Bank Sultra kartu ATMnya sudah dapat difungsikan langsung sebagai kartu debit,” tambahnya

Latif menjelaskan bahwa Bank Sultra menggandeng 2 (dua) provider besar penyedia jasa mesin EDC yaitu ALTO dan Artajasa sehingga nasabah bisa bertransaksi di tempat-tempat perbelanjaan di seluruh indonesia dengan menggunakan mesin EDC yang tersedia. Untuk saat ini nasabah dapat berbelanja menggunakan kartu debit Bank Sultra dengan limit transaksi sebesar Rp50 Juta per hari.

“Namun kedepan kami akan menghadirkan 3 (tiga) segmen kartu debit yaitu silver, gold dan platinum sehingga nasabah dapat memilih kartu debit sesuai dengan kebutuhan transaksi keuangannya.

Adapun untuk menikmati fasilitas mobile banking nasabah dapat mengunduh aplikasinya melalui app store mapun play store di perangkat masing-masing,” imbuhnya.

Baca Juga : Wali Kota Kendari Harap ada Peningkatan Pemahaman Seluk Beluk Kebencanaan

Selain itu Latif menerangkan nasabah akan diarahkan untuk melakukan registrasi melalui mesin-mesin ATM Bank Sultra yang tersebar diseluruh wilayah Sulawesi Tenggara. Saat ini mobile banking Bank Sultra menyediakan fitur administrasi yang terdiri atas Registrasi Sultra Mobile, Personalisasi Sultra Mobile, Ubah Password, Ubah PIN Transaksi dan Pendaftaran Sidik Jari. Fitur informasional yang terdiri atas Informasi Rekening, Informasi Saldo, Riwayat Transaksi, Informasi Mutasi Rekening, Informasi Suku Bunga dan Informasi ATM/Cabang.

Selanjutnya tersedia juga fitur transaksional yang terdiri atas Transfer ke sesama rekening Bank Sultra, Transfer ke rekening bank lain, Pembayaran Tagihan dan Pembelian Pulsa/Paket Data.

“Launching kartu debit dan mobile banking Bank Sultra ini adalah bukti bahwa Bank Sultra senantiasa berinovasi menghadirkan kemudahan bertransaksi bagi nasabah dan dalam waktu dekat juga insya Allah kami akan menghadirkan kantor cabang Bank Sultra di Jakarta. Semua capaian yang kami dapatkan ini tidak terlepas dari kepercayaan masyarakat Sulawesi Tenggara serta dukungan dari seluruh stakeholders. Untuk itu kami akan terus bersemangat memberikan kontribusi positif kepada pertumbuhan ekonomi demi kesejahteraan masyarakat sulawesi Tenggara,” tutupnya.

 

Reporter: Sardin.D

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version