NEWS

Benelli Chapter Kendari Lakukan Ini Saat Ramadan

479
Ketgam: Ketua Beneli Owner Indonesia, Amril Sabara bersama anggotanya. Foto: Muh. Ardiansyah Rahman/Media

 

Reporter: Muh. Ardiansyah Rahman

KENDARI – Sebanyak 100 anggota Benelli Chapter Kendari menggelar buka puasa bersama dalam rangka membangun kekeluargaan.

Chief Of Riders Amril Sabara selaku Ketua Beneli Owner Indonesia mengatakan, selain buka puasa bersama, pihaknya juga bakal berbagi sesama kaum duafa.

“Nanti kita ke panti asuhan, ke masjid-masjid kita akan sumbangkan Al-Quran, baju koko dan lain-lain nantinya,” ucapnya, Amril Sabara, Minggu, 25 April 2021.

Ketua Pekat-IB juga menjelaskan, pihak Benelli konsen untuk melakukan kegiatan sosial karena geng motor akan lebih ke kegiatan sosial, sehingga para anggota cukup antusias dalam mengikuti kegiatan-kegiatan komunitas.

“Kayak waktu ada korban banjir juga kita turun ke sana untuk memberikan bantuan untuk masyarakat yang sifatnya sosial. Anggota geng motor Benelli cukup antusias dalam kegiatan sosial karena kegiatan di komunitas kami ini sendiri,” jelasnya.

Sebelum berbuka puasa, pihaknya melakukan konvoi di Masjid Al-Alam hingga memutar mengelilingi Jembatan Teluk Kendari. (C)

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version