BUTON UTARAFEATURED

BKPSDM Butur Pantau Lokasi Tes SKD CPNS di UPT BKN Kendari

345
×

BKPSDM Butur Pantau Lokasi Tes SKD CPNS di UPT BKN Kendari

Sebarkan artikel ini

BURANGA – Untuk memastikan kesiapan ruangan yang akan digunakan saat tes Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Buton Utara (Butur), Sulawesi Tenggara (Sultra), Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) melakukan peninjauan di UPT BKN Kendari, Jumat (9/11/2018).

Kepala Bidang Mutasi, pengadaan dan kedudukan Hukum BKPSDM Butur, La Ode Sajali mengatakan, pelaksanaan tes SKD CPNS asal Butur akan dilaksanakan di Kota Kendari pada tanggal 10-15 November 2018. “Besok tes-nya akan dimulai, dan akan diikuti 2.322 orang peserta. Dan hari ini tim kita sudah pantau lokasi tes-nya,” terangnya, Jumat (9/11/2018)

Sajali menjelaskan, dalam Tes nantinya akan dibagi dalam 5 sesi dimulai dari tanggal 10-15, dan sebelum melaksanakan tes pihaknya sudah menghimbau kepada para peserta agar tidak lupa membawa kartu tes dan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el). “Apabila peserta kita membawa kartu tes dan KTP-el, maka tentunya peserta tidak bisa mengikuti tes,” terangnya.

Dikatakannya, berdasarkan koordinasi dengan pihak UPT BKN kendari dan mengecek lokasi seleksi tes, semua fasilitas sudah siap. Dan pihkanya tinggal menunggu saja pelaksanaan tes pada sesi pertama yang akan diikuti sebanyak 200 peserta.

“Jadi kami menghimbau kepada peserta CPNS Butur diharapkan tenang dalam mengerjakan soal, sebab cuma mereka sendiri yang dapat menentukan kelulusan mereka. Dan terlebih lagi untuk tidak percaya dengan para calo yang menjanjikan kelulusan,” tutupnya. (b)

Reporter: Safrudin darma


You cannot copy content of this page