NEWS

BRI Cabang Perawang Serahkan CSR Berupa Sarana Kesehatan dan 70 RLH

1716
×

BRI Cabang Perawang Serahkan CSR Berupa Sarana Kesehatan dan 70 RLH

Sebarkan artikel ini

SIAK.MEDIAKENDARI.COM – Sekretaris Daerah Kabupaten Siak Arfan Usman mengapresiasi penyerahan Corporate Social Responsibility (CSR) Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Perawang.

CSR yang diserahkan tersebut berupa sarana kesehatan bagi 16 Posyandu dan bantuan 70 Rumah Layak Huni (RLH) se-Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Provinsi Riau.

CSR tersebut diserahkan secara simbolik oleh Kepala Cabang BRI Perawang Bayu Adiwinoto kepada Sekda Siak, Arfan Usman disaksikan anggota DPR RI H Jon Erizal.

Sekda Siak Arfan Usman dalam sambutannya mengucapkan terimkasih kepada Kepala Cabang BRI Tualang atas bantuan yang akan di salurkan.

Dirinya berharap, bantuan CSR ini menjadi berkah dan amal bagi manajemen BRI Perawang. Secara khusus Ia juga minta kepada anggota DPR RI Jon Herizal agar program yang baik ini kedepannya bisa berlanjut.

“Kami ingin meminta dari pada program-program yang bapak berikan kepada masyarakat kabupaten Siak umumnya, dan masyarakat Tualang khususnya ini kedepan bisa di lanjutkan,” ungkap Sekda Arfan, di halaman Kantor Penghulu Perawang, Kecamatan Tualang, Jum’at (6/1/2022) pagi.

la juga mengucapkan terimkasih kepada pimpinan Cabang BRI Perawang yang telah memberikan bantuan bagi masyarakat Perawang.

“Semoga bantuan ini bermanfaat bagi pengurus posyandu se-kecamatan Tualang,” terang Arfan Usman.

Sementara itu anggota DPR RI Daerah Pemilihan Riau 1 H Jon Erizal menyampaikan program ini terlaksana melalui atas sinergi yang baik, antara Komisi VI DPR RI dengan Kementrian BUMN.

Menurutnya, usulan ini muncul melalui proses yang panjang dari aspirasi masyarakat yang di teruskan ke penghulu sampai ke Bupati dan seterusnya.

“Di sinilah saya coba memperjuangkan, sebelumnya bantuan itu fokusnya ke fisik, tapi kali ini kita salurkan bentuknya sarana kesehatan posyandu,” kata H Jon Erizal.

Jon juga mengatakan program bantuan prasarana bagi Posyandu ini muncul, sebagai bentuk keprihatinannya saat berkunjung salah satu daerah melihat posyandu yang tidak terawat dan kumuh.

“Saya sempat menanyakan kepada warga sekitar fungsi posyandu itu,” ujar Jon Erizal.

Turut hadir dalam acara ini, Anggota DPRD Siak Hj Gustimar dan Ridha Alwis, Camat Tualang, Kapolsek Tualang, Danramil, Penghulu Kampung Tualang, Ketua Bapekam.

Turut hadir juga para Penghulu/Lurah ke-Kecamatan Tualang, Kepala Puskesmas, anggota Posyandu se-kecamatan Tualang serta Pimpinan dan staf BRI Cabang Perawang.

You cannot copy content of this page