Reporter : Taswin Tahang
Editor: La Ode Adnan Irham
KOLAKA – Bupati Kolaka Utara, H Ahmad Safei mengancam bakal memecat pegawainya yang terbukti jadi calo pelaksanaan seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN).
“Yang kedapatan saya berhentikan, saya pecat,” ucap Ahmad Safei dengan lantang.
Isu adanya calo pada momen tersebut membuatnya geram, karena hal itu membuat nama pemerintah daerah menjadi tidak baik.
“Mohon Bapak Ibu sekalian, dimanapun ada yang menyampaikan bahwa ada orang yang bisa mengurus CPNS, itu merupakan pembodohan yang luar biasa,” jelasnya
Ia juga mengungkapkan sistem yang dipakai saat ini sudah canggih dan hasilnya langsung terlihat.
- Peringati Hari Kartini, Mahasiswa dari HMPS UHO Gelar Seminar
- DPP LAT Sultra Buka Pendaftaran Balon Ketua
- Lembaga organisasi Tamalaki Pobende Wonua Sultra Lakukan Kegiatan Pengkaderan/ Diksar yang ke 23
Bupati mengaku pernah menelusuri hal itu bersama kepolisian, oknum calo menawarkan membantu peserta dengan modus meminta berkasnya dan dijanjikan lulus.
“Padahal sampai rumah berkasnya dia simpan, kemudian dia cuman tidur dan berdoa agar dari sekian yang dia urus ada yang lolos, dengan begitu diaya akan mendapatkan upah,” pungkasnya.