NEWS

Cegah Bentrok Susulan, Aparat Kepolisian Tetap Lakukan Penjagaan Ketat

1015
×

Cegah Bentrok Susulan, Aparat Kepolisian Tetap Lakukan Penjagaan Ketat

Sebarkan artikel ini
Tampak Aparat kepolisian saat sedang melakukan penjagaan sekitara Kendari Beach

KENDARI – Pasca bentrok antar kelompok masyarakat yang terjadi di sekitar kota lama, kota Kendari, Kamis 16 Desember 2021, pihak Polda Sultra tetap melakukan penjagaan secara ketat di sekitaran Kendari beach.

Danton Dalmas Polda Sultra IPDA Dwi Apriyono, STrK, mengtakan penjagaan tetap dilakukan untuk mencegah adanya bentrokan susulan antar dua kelompok yang sedang bertikai

“Kita melakukan penjagaan hari ini untuk mencegah adanya hal-hal yang kita tidak inginkan dari dua kelompok masyarakat,” ujarnya, Jumat 17 Desember 2021

Diketahui penjagaan ini dilakukan secara ketat dari sejak kemarin saat bentrokan terjadi hingga saat ini

“Untuk gabungan personil keamanan yang dari kemarin itu dari Polda Sultra dan Polres Kendari, namun tadi pagi dilakukan penambaan personil dari, Polres Konawe, Polres Konawe Selatan dan Polres Konawe Utara,” tambahnya

Rencananya penjagaan ini akan terus dilakulan dengan stand bye dilokasi sekitar jalan Ir. H Alala sampai di Kendari beach, agar masyarakat bisa merasakan keamanan saat melakukan aktivitas

“Sejak tadi malam suasana telah kondusif hingga saat ini, hanya saja kita tetap melakukan penjagaan dan terkait sampai kapan kita melakukan penjagaan ini, kita kembali lagi menunggu arahan dari pimpinan,” pungkasnya.

 

Penulis : Muhammad Ismail

You cannot copy content of this page