NEWS

Cegah Kemacetan Saat Malam Tahun Baru, Dishub Kota Kendari dan Satlantas Diimbau Siapkan Rekayasa Lalulintas

1504
Pj Walikota Kendari Asmawa Tosepu

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Kendari dan Satlantas Polresta Kendari diimbau menyiapkan rekayasa lalulintas saat malam tahun baru.

Imbauan tersebut disampaikan Pejabat Walikota Kendari, Asmawa Tosepu, guna mencegah kemungkinan terjadinya kemacetan saat momen pergantian tahun tersebut.

Baca Juga : Amankan Nataru 2023, Polresta Kendari Siagakan 130 Personel

Asmawa sendiri memprediksi salah satu titik kemacetan terjadi di area Kendari Beach khususnya di ruas sekitar arena Wisata Anjungan Teluk Kendari.

“Untuk menghindari terjadinya kemacetan saya himbau kepada pihak terkait untuk melakukan rekayasa lalu lintas saat pergantian tahun nanti,” terang Asmawa.

Menurutnya di tempat tersebut akan diadakan perayaan besar, sehingga keinginan masyarakat akan tertuju pada tempat wisata tersebut.

“Anjungan Teluk Kendari ini dipastikan akan ada kegiatan besar sehingga keinginan masyarakat untuk ketempat tersebut pasti besar,” kata Asmawa.

Baca Juga : Dandim 1417/Muna Dikukuhkan Sebagai Bapak Asuh Anak Stunting

Selain itu, kata Asmawa, dirinya menginginkan agar Kota Kendari sebagai Ibu Kota Provinsi menjadi barometer dalam semua aspek termasuk ketertiban dalam kota.

“Kita berharap seluruh elemen terutama jajaran pemerintah dan aparat Kepolisian serta TNI agar berkolaborasi untuk menciptakan suasana yang kondusif,” tutupnya.

Reporter: Dila Aidzin

Facebook : Mediakendari

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version