KENDARIMETRO KOTAPOLDA SULTRAPOLISI

Cegah Lonjakan Harga, Satgas Pangan Sultra Intensif Pantau Sembako Jelang Nataru

268
Langkah ini merupakan bentuk sinergi antarinstansi dalam menjaga stabilitas pangan dan daya beli masyarakat.

KENDARI, MEDIAKENDARI.com – Dalam rangka mengantisipasi lonjakan harga dan memastikan ketersediaan bahan pokok menjelang perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), Satuan Tugas (Satgas) Pangan Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) mengintensifkan pemantauan harga dan stok sembilan bahan pokok (sembako) di pasar tradisional serta ritel modern di Kota Kendari, Selasa (23/12/2025).

Kegiatan pemantauan tersebut dipimpin oleh Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Polda Sultra, Kombes Pol Dodi Ruyatman, S.I.K., dan melibatkan unsur lintas sektor, antara lain Dinas Ketahanan Pangan Sultra, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, serta Bulog Wilayah Sultra.

Langkah ini merupakan bentuk sinergi antarinstansi dalam menjaga stabilitas pangan dan daya beli masyarakat. Dalam pelaksanaannya, Satgas Pangan memfokuskan pengecekan pada harga dan ketersediaan komoditas strategis seperti beras, telur, daging ayam, cabai, bawang merah, dan bawang putih.

Selain melakukan pengecekan langsung, petugas juga berdialog dengan para pedagang untuk menggali informasi terkait kelancaran distribusi barang serta potensi kendala di lapangan.

Kombes Pol Dodi Ruyatman menjelaskan, pemantauan ini dilakukan secara rutin sebagai langkah pre-emptif dan preventif guna mencegah terjadinya gejolak harga maupun praktik-praktik yang merugikan masyarakat, seperti penimbunan dan spekulasi harga.

Menurutnya, peningkatan kebutuhan menjelang hari besar keagamaan kerap memicu kenaikan harga jika tidak diantisipasi sejak dini.

“Melalui pengawasan ini, kami ingin memastikan stok bahan pokok tersedia dan harga tetap wajar. Satgas Pangan juga akan menindak tegas apabila ditemukan pelanggaran yang dapat mengganggu stabilitas pasar,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Sultra sekaligus anggota Satgas Pangan, Ari Sismanto, menyampaikan bahwa hasil pemantauan menunjukkan secara umum ketersediaan sembako di pasar tradisional maupun ritel modern masih dalam kondisi aman, dengan harga yang relatif stabil.

Meski terdapat fluktuasi pada beberapa komoditas, perubahannya dinilai masih dalam batas wajar. Satgas Pangan Sultra turut mengimbau masyarakat agar berbelanja sesuai kebutuhan dan tidak melakukan pembelian berlebihan.

Pengawasan dan patroli pasar akan terus dilakukan secara berkelanjutan hingga pasca perayaan Natal dan Tahun Baru, sebagai upaya menjaga stabilitas pasokan dan harga bahan pokok di wilayah Sulawesi Tenggara.

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version