Kendari

Curah Hujan Tinggi, BPBD Kota Kendari Minta Warga Waspada Banjir

284
×

Curah Hujan Tinggi, BPBD Kota Kendari Minta Warga Waspada Banjir

Sebarkan artikel ini

Reporter : Betirudin

KENDARI – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kendari meminta masyarakat mewaspadai potensi bencana banjir saat musim hujan seperti sekarang ini.

“Kami intens sosialisasi ke masyarakat bahwa di musim hujan seperti ini sampah harus teratur, kewaspadaan serta langkah menyelamatkan barang mereka,” kata Kepala BPBD Kendari Paminuddin di ruang kerjanya, Senin 16 Maret 2020.

Menurutnya, curah hujan yang tinggi disejumlah wilayah di Kota Kendari mengakibatkan titik wilayah genangan air. Meski demikian, genangan diketahui kini lebih cepat surut.

“Kami melihat ada potensi banjir tapi hanya beberapa menit dan itu bisa kami tangani secara cepat. Ada genangan tapi itu tidak lama artinya sistim drainase sudah mulai baik,” terang Paminuddin.

Ia juga mengimbau masyarakat untuk memperhatikan lingkungan terutama sampah, dengan tidak membuangnya di sembarangan tempat apalagi di kali, selokan dan saluran.

“Di Kelurahan Anaiwoi Kecamatan Kadia itu kemarin terdapat genagan air dan itu kami turut membantu untuk mengisap air dalam rumah,” tutupnya

You cannot copy content of this page