FEATUREDKOLAKASULTRA

Siap-siap! Masyarakat Kolaka Bakal Dapat Rumah Aladin

1343
×

Siap-siap! Masyarakat Kolaka Bakal Dapat Rumah Aladin

Sebarkan artikel ini

KOLAKA – Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Kolaka mendapat bantuan dari APBN Reguler berupa bantuan Rumah Atap, Lantai, Dinding (Aladin) sebanyak 405 unit.

Kepala Bidang Perumahan Dinas PUPR Kolaka, Khairul mengatakan, bantuan rumah Aladin tersebut akan dibagi di empat Kecamatan yang ada di Kolaka dengan jumlah anggaran Rp 15 Juta per unitnya.

“Empat kecamatan itu yakni Kecamatan Baula, Tangke Tada, Polinggona dan Kecamatan Watu Bangga,” terang Khairul, pada Rabu (12/02/2018).

Lanjut Khairul menjelaskan, bantuan Rumah Aladin tersebut diperuntukkan bagi warga yang berpenghasilan rendah atau kurang mampu.

“Untuk sementara ini, kami sedang melakukan verifikasi berkas, mana yang layak dapat bantuan, supaya bantuan ini betul-betul tepat sasaran,” jelasnya.

Reporter: Sultan
Editor: Kardin

You cannot copy content of this page