KONAWESULTRA

Upacara HUT ke-59, Bupati Sebut Konawe Berkontribusi Bagi Pembangunan Sultra

331
×

Upacara HUT ke-59, Bupati Sebut Konawe Berkontribusi Bagi Pembangunan Sultra

Sebarkan artikel ini
Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa. (Foto : Istimewa)

Reporter : Indras

Editor : Def

UNAAHA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59 di pelataran Kantor Bupati, Minggu (3/2/2019). Kegiatan itu dihadiri Forkopimda, Anggota DPRD, Kepala OPD serta Camat, Lurah dan Kepala Desa se-Konawe.

Pada kesempatan itu Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa yang bertindak sebagai inspektur upacara menyampaikan, perayaaan HUT Konawe adalah momentum bagi seluruh jajaran pemerintah dan masyarakat Konawe untuk mengevaluasi kembali catatan-catatan perjalanan yang dilalui hingga saat ini.

“Kita bisa melihat bahwa daerah ini sesungunya telah berkontribusi bagi pembangunan di Sultra. Sehingga kita tidak boleh melupakan bahwa Konawe adalah imperium berkebangnya budaya tolaki. Olehnya itu pemerintah dan masyarakat bertanggungjawab melestarikan nilai-nilai kearifan budaya yang kita miliki ini,” terangnya.

Baca Juga :

Sebagian dari masyarakat Konawe, dirinya juga akan senantiasa memberikan dukungan terjadap upaya-upaya dalam melestarikan kebudayaan yang dimiliki Konawe yakni “Wonua Kalo sara”, sehingga disinilah kita membangun peradaban masyarakat tolaki, maka kita memiliki kewajiban besar untuk untuk tetap menjaga budaya dan adat istiadat tolaki tidak lekang dimakan zaman.

“Mari kita bulatkan tekad membangun generasi penerus yang tidak melupakan istiadat,” harap Mantan Ketua DPRD Konawe itu.

Bupati dua periode itu berpesan agar menjadikan peringatan HUT Konawe ke-59 ini sebagai momentum mengevaluasi diri serta memantapkan semangat dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan Kabupaten Konawe.

“Dengan kebersamaan, kekompakan, dan partisipasi seluruh komponen masyarakat. Insya allah berbagai rintangan dalam proses pembangunan di Kabupaten Konawe ini dapat kita atasi bersama,” tutup politi Partai Amanat Nasional (PAN) itu. (B)

You cannot copy content of this page