NEWS

Dana CSR The Park Kendari Sasar Pesantren dan Panti Asuhan

682
×

Dana CSR The Park Kendari Sasar Pesantren dan Panti Asuhan

Sebarkan artikel ini

KENDARI,MEDIAKENDARI.COM – The Park Kendari sebagai pusat perbelanjaan modern terbesar dan terlengkap di Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) memberikan donasi kepada Pesantren Hidayatullah dan Panti Asuhan An-Nur Azwar melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) Kamis, (11/052023).

Bantuan tersebut berupa bahan makanan pokok seperti beras, telur, gula pasir, mi instan, minyak goreng, dan seperangkat alat ibadah seperti Al-Quran, sarung dan mukena.

Hikmatu lzza, selaku Marketing Communication Promotion & Event The Park Kendari menyerahkan langsung donasi tersebut kepada Bapak Rahman Karim selaku perwakilan Pesantren Hidayatullah, dan Anwar Latif selaku Ketua Panti Asuhan An-Nur Azwar, di lokasi masing-masing.

“Kami sangat senang dapat memberikan bantuan ini sebagai wujud kepedulian kami terhadap masyarakat sekitar. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat di sekitar lingkungan mall The Park Kendari,” ujarnya.

Rahman Karim, sebagai perwakilan dari panti asuhan dan pesantren menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak The Park Kendari, kontribusi tersebut sangat dihargai dan akan digunakan untuk mendukung kebutuhan sehari-hari anak-anak, penghuni pesantren dan panti asuhan.

“Kami sangat berterima kasih atas donasi yang diberikan oleh The Park Kendari. Donasi tersebut sangat membantu kami dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari anak-anak dan penghuni kami,” ungkap Rahman Karim.

The Park Kendari berharap bahwa donasi tersebut dapat membantu dan akan terus berupaya memberikan dukungan yang bermanfaat bagi masyarakat di sekitar Kendari.

Dalam kegiatan CSR ini, The Park Kendari berharap dapat berkontribusi positif dalam meningkatkan kepedulian sosial dan nilai-nilai kebaikan antar masyarakat.

Reporter: Nur Anisah

You cannot copy content of this page