BUTONFEATUREDHUKUM & KRIMINAL

Diduga Lakukan Konspirasi, Tim Pansel Lelang Jabatan Sekab Buton Didemo

456
×

Diduga Lakukan Konspirasi, Tim Pansel Lelang Jabatan Sekab Buton Didemo

Sebarkan artikel ini

PASARWAJO – Setelah berakhir tahap seleksi Sekretaris Kabupaten (Sekab) Buton, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) puluhan masyarakat Buton yang bernaung atas nama Aliansi Pemerhati Masyarakat Buton melakukan aksi unjuk Rasa terkait adanya dugaan konspirasi yang dilakukan Panitia Seleksi (Pansel) yang gelar di depan Kantor Bupati Buton , pada Senin (22/1/18).

Menurut Koordinator Aksi, Idrus, dalam hasil yang diumumkan oleh Pansel Sekretaris Kabupaten Buton penuh dengan Konspirasi, tahapan dan aturan yang dilakukan oleh Panitia Seleksi Terbuka Lelang Jabatan Tinggi Pratama (JTP) Sekertaris Daerah Kabupaten Buton 2017 tidak berdasarkan peraturan yang berlaku.

“Kami menduga proses tahap yang dilakukan oleh Pansel seleksi terbuka lelang JTP Sekretaris Daerah Kabupaten Buton bertolak belakang dengan peraturan yang berlaku,” ujar Idrus dalam orasinya.

Idrus mengungkapkan, pihaknya mencurigai adanya desain kepentingan untuk meloloskan salah satu peserta calon yang memang telah terbangun sejak awal. Ia juga menerangkan, seleksi lelang jabatan Sekab Buton tidak berdasarkan ketentuan yang sudah dibuat oleh tim Pansel.

Tempat yang sama, orator lain Fahrul mengungkapkan, tim Pansel Sekab Buton tidak transparasi dalam mejalankan tugasnya.

“Panitia seleksi lelang jabatan Sekab Buton juga menuai polemik. Tidak pernah diadakannya pengumuman, seperti yang telah ada dalam jadwal seleksi terbuka, seharusnya panitia seleksi mencantumkan nama-nama yang telah lolos dalam seleksi tiga besar pada tanggal 27 November 2017 yang lalu,” bebernya.

Reporter: Mualim
Editor: Kardin

You cannot copy content of this page