NEWS

Dikbud Muna Lampaui Target Vaksinasi Tingkat Pelajar SMP

808
×

Dikbud Muna Lampaui Target Vaksinasi Tingkat Pelajar SMP

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi Vaksinasi.

MUNA – Tersisa tujuh hari lagi, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Muna optimis dapat menggenjot percepatan vaksinasi hingga akhir Desember 2021 mencapai 80 persen untuk tingkat pelajar sekolah menengah pertama (SMP).

Jika presentase itu tercapai, tentunya pelajar SMP yang disuntik vaksin telah melebih target yang ditetapkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna yakni 70 persen saja.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Dikbud Muna, Ashar Dulu kepada MediaKendari.Com. Ia mengaku jika berdasarkan capaian vaksinasi pertanggal 22 Desember 2021 untuk tingkat pelajar SMP sudah menyentuh angka 71 persen dan akan terus digenjot hingga akhir Desember.

“Terus ada kenaikan pencapaian sampai hari ini, tapi kita target bisa capai 80 persen sampai akhir desember karena masih ada sejumlah sekolah yang pelajarnya belum semua divaksin,” ucap Ashar Dulu, Jumat 24 Desember 2021.

Ia menambahkan terdapat 87 SMP di Kabupaten Muna yang terbagi negeri dan swasta, dimana untuk pencapaian terendah vaksinasi pelajar SMP yang berada didalam kota Raha terdapat di SMPN 1 Raha dan SMPN 2 Raha yang baru mencapai 50 persen, hal itu disebabkan memiliki jumlah pelajar terbanyak.

“Untuk pencapaian vaksinasi tertinggi itu SMPN 4 Raha yakni 80 persen sedangkan untuk SMP yang berada diluar kota capaian vaksinasi rata-rata diatas 80 persen dan yang tertinggi SMPN 1 Tongkuno Selatan capai 89 persen,” terangnya.

Ashar Dulu menekankan bagi pelajar yang belum divaksin tidak dapat menerima rapor semester serta tidak dibolehkan melakukan belajar tatap muka di sekolah dan para kepsek tidak boleh menerima siswa pindahan yang belum vaksin.

“Kalau sampai terjadi akan ada sanksi tegas karena program vaksinasi ini intruksi presiden yang ditindaklanjuti oleh Gubernur dan Bupati,” tukasnya.

Disisi lain Kadis dikbud Muna tak lupa mengucapkan terima kasih terhadap para kepala sekolah (kepsek) SMP atas upaya menggenjot percepatan vaksinasi dikalangan pelajar hingga melampaui target yang ditetapkan pemerintah.

 

Penulis : Arto Rasyid

You cannot copy content of this page