NEWS

Dorong Ketahanan Pangan, Polsek Mastim Budidaya Lele dan Sayuran

661
Anggota Polsek Mawasangka Timur (Mastim) membuat program budidaya ikan lele dan sayur mayur di Mako Polsek Mastim. Foto: IST

Reporter: Syaud Al Faisal

LABUNGKARI – Polsek Mawasangka Timur (Mastim) membuat program budidaya ikan lele dan sayur mayur di Mako Polsek Mastim untuk mendukung terwujudnya ketahanan pangan ditengah pandemi Covid-19.

Kapolsek Mastim Ipda Musrifin mengatakan, budidaya itu dilaksanakan untuk ketahanan pangan sebagai tindak lanjut mengantisipasi pandemi Covid-19 berkepanjangan. Jika ketahanan pangan terpenuhi, maka kebutuhan bahan pangan tersedia setiap saat.

“Giat ini tak lepas dari instruksi dari Kapolres Baubau untuk itu saya bersama personil lakukan giat poliponik atau perpaduan tanaman sayur mayur dengan konsep aquakultur dengan budidaya lele dalam satu wadah,” ujarnya.

Selain ikan lele, kata mantan Ajudan Wali Kota Baubau ini, pihaknya juga menanam kangkung, seledri, hingga bibit cabe dengan media polybag dan diperkirakan dapat dipanen dengn waktu kurang lebih 3 bulan.

“Masa panen diperkirakan sekitar 3,5 bulan, jika berhasil hasil sayur dan lele untuk diberikan kepada masyarakat yang kurang mampu,” pungkasnya.

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version