FEATUREDKendariPOLITIK

Ali Mazi Beberkan Keberhasilannya Saat Pimpin Sultra

469
×

Ali Mazi Beberkan Keberhasilannya Saat Pimpin Sultra

Sebarkan artikel ini

KENDARI – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) nomor urut satu, Ali Mazi-Lukman Abunawas dalam debat publik perdana yang digelar di Grand Clarion Hotel Kendari, pada Kamis (5/4/2018) mengatakan telah banyak membangun saat menjabat sebelumnya.

Ali Mazi mengatakan, saat menjadi Gubernur Sultra pada periode 2003-2008 telah membangun Tugu MTQ (sekarang Tugu Religi) tanpa melalui anggaran dari Pemerintah Pusat.

“Terbukti hasil peninggalan itu sekarang menjadi ikon Sultra dan Bandara Haluoleo sampai sekarang juga kita nikmati,” ucap Ali Mazi usai Debat Publik.

Ia juga menegaskan, pembangunan Tugu Religi Sultra dan Bandara Haluoleo bukan program nasional dan menggunakan APBD murni.

BACA JUGA: Debat Publik, RM Pertanyakan Keberhasilan Ali Mazi Saat Pimpin Sultra di Tahun 2003

“Jadi tidak ada bantuan dari pusat, makanya Bandara Haluoleo satu satunya yang dikelola oleh Provinsi,” tegasnya.

Menurut Ali Mazi, itu adalah prestasi sangat luar biasa yang tidak dimiliki oleh Provinsi lain dengan anggaran awal hanya sebesar Rp 5 Miliar.

“Kalau bandara-bandara lain yang berada di Indonesia paling tidak Rp 500 Miliar dana awalnya,” terangnya.

Ali Mazi juga membeberkan, saat dirinya menjadi Gubernur Sultra, telah memekarkan empat Kabupaten yang akhirnya Sultra memiliki 17 Kabupaten/Kota saat ini.

“Jadi itu sudah terbukti waktu saya jadi Gubernur dulu,” pungkasnya.

Reporter: Hendrik B
Editor: Kardin

You cannot copy content of this page