Daerah

Forum Wartawan Kolaka Sisir Warga yang Belum Dapat Bantuan

247
×

Forum Wartawan Kolaka Sisir Warga yang Belum Dapat Bantuan

Sebarkan artikel ini
Forum Wartawan Kolaka Peduli saat memberikan bantuan kepada masyarakat terdampak covid-19 Kolaka.

Reporter: Sulyamin

KOLAKA – Forum Wartawan Kolaka Peduli (FWKP) mulai menyalurkan paket bantuan sembako untuk masyarakat terdampak COVID-19 di empat kecamatan di Kabupaten Kolaka, Rabu 29 April 2020.

Empat wilayah tersebut yakni Kecamatan Baula, Wundulako, Kolaka dan Kecamatan Latambaga, dengan jumlah Sembako tersalur sebanyak 100 paket.

Koordinator FKWKP, Andri Ovianto kepada Mediakendari.com mengungkapkan, penyaluran bantuan dilakukan door to door setelah terlebih dahulu melalui proses pendataan awal calon penerima.

Dikatakan Andri, sebagian besar warga penerima paket sembako dari FWKP tinggal di kawasan-kawasan permukiman kumuh, atau jauh dari akses jalan, sehingga cukup menyulitkan untuk dijangkau.

Dari pengalaman berbagi sembako kali ini, Andri menyimpulkan masih banyak warga miskin terdampak di Kolaka belum atau tidak pernah tersentuh bantuan.

“Setidaknya itu kami pastikan melalui teknik wawancara , pendataan awal yang kemudian kita komparasikan dengan keterangan warga sekitar, termasuk dari beberapa PNS di wilayah bersangkutan,” beber Andri.

Belajar dari penyaluran tahap pertama ini, Andri memastikan pembagian paket sembako berikutnya akan lebih terarah dengan tetap memperhatikan beberapa hal.

Diantaranya kondisi tempat tinggal calon penerima, jumlah penghuni rumah yang dibiayai oleh pencari nafkah, hingga intensitas bantuan yang sudah pernah diterima.

Terkait durasi pembagian paket sembako, salah seorang pencetus FWKP Mirwanto Muda memastikan pembagian sembako tahap kedua kembali akan dilakukan dalam waktu dekat.

Namun itu semua tergantung jumlah penyumbang atau donatur yang bersedia menyumbangkan kelebihan pendapatannya.

“Kami hanya bertindak sebagai penyalur berkah dari warga yang mampu. Kami hanya menyumbangkan waktu dan tenaga serta potensi lain yang ada pada diri kami masing-masing dengan tetap mengedepankan keterbukaan kepada publik,” ujar Mirwanto.

Untuk diketahui, FWKP yang merupakan gabungan dari seluruh wartawan media cetak, elektronik dan online menginisiasi pengumpulan bantuan dari masyarakat dan organisasi untuk disalurkan langsung kepada masyarakat terdampak Covid.

“Semua berangkat dari nawaitu bagi sesama dengan memanfaatkan warga mampu yang mungkin memiliki niat tulus untuk berbagi tapi mereka tidak harus berbuat bagaimana atau tidak memiliki akses langsung untuk menyalurkannya. Makanya kami memberi solusi dengan membuka posko bantuan,” ujarnya.

Untuk diketahui, sejak posko FWKP resmi diluncurkan dua pekan lalu, hingga Rabu (29/4/2020) jumlah dana yang berhasil dikumpulkan dari masyarakat sebanyak Rp 8.600.000.

Sementara bantuan dalam bentuk Natura (barang/sembako) setara dengan Rp 10 juta yang keseluruhannya dapat diakses melalui media. (B)

You cannot copy content of this page