KendariMETRO KOTANEWSSULTRA

Gelar Musda VII, KNPI Soroti Persoalan Sampah di Kendari

605
Suasana Musda VI KNPI Kendari. Foto: MEDIAKENDARI.com/Betirudin/b

Reporter: Betirudin
Editor: Kardin

KENDARI – Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Kendari menggelar Musyawarah Daerah (Musda) VII dengan tajuk “Menggugah Kepedulian Generasi Milenial dalam Mewujudkan Lingkungan yang Hijau dan Bebas Sampah Plastik”, di salah satu hotel di Kendari, Kamis (09/01/2020).

Ketua Bidang Ekonomi Kuangan Kota Kendari, Aidir Rere mengatakan, KNPI merupakan organisasi non pemerintah yang beroperasi di lingkup pemerintahan. Namun jelasnya, memiliki keterlibatan dalam pembangunan ekonomi sosial dan lingkungan.

“Maka aktivitas KNPI itu sendiri sangat mengacu pada perubahan lingkungan Kota Kendari,” paparnya.

Sementara itu, di tempat yang sama, Sekertaris Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kendari, Sugianto menjelaskan, saat ini terdapat sekitar 400 Ton sampah yang ada di Kota Kendari dan hanya sekitar 160 Ton yang terangkut, lebihnya masih 240 Ton belum bisa diangkut.

“Artinya pengelolaan sampah belum terlaksana secara maksimal karena kurangnya fasilitas pengelolah sampah,” terangnya.

Tak sampai di situ, persoalan pembuangan sampah sembarang oleh masyarakat juga menjadi hal mendasar.

“Padahal kami juga sudah melakukan sosialisasi di tingkat kecamatan tentang pembuangan sampah pada tempatnya, tetapi mungkin ini tidak di indahkan oleh warga setempat,” kata Sugianto.

Sedangkan Dosen Kehutanan dan Ilmu Lingkungan Universitas Halu Oleo (UHO), Abdul Sakti mengatakan, selaku pihak yang konsentrasi di bidang lingkungan hidup, sampah merupakan masalah utama yang harus di selesaikan.

“Itu masalah utama bagi kami, karena banyak masyarakat tidak memiliki kesadaran terhadap lingkungan mereka,” terangnya. (b)

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version