KENDARI, Mediakendari.com – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka, meresmikan Sekolah Unggulan dan Gedung Baru SMA, SMK, serta SLB se-Kota Kendari. Acara ini berlangsung di Gedung Baru SMAN 1 Kendari Kamis (6/3/2025).
Selain peresmian, kegiatan ini juga mencakup penyerahan berbagai fasilitas pendidikan, seperti smartboard interaktif, komputer sekolah, mebel, peralatan laboratorium, dan peralatan olahraga, serta seragam OSIS gratis bagi para siswa.
Dalam sambutannya, Gubernur menyampaikan kebanggaannya atas pencapaian ini.
“Alhamdulillah, hari ini kita mencatat sejarah baru. Sulawesi Tenggara kini resmi memiliki dua SMA unggulan, yaitu “SMAN 1 Kendari dan SMAN 4 Kendari,” ujar Andi Sumangerukka.
Sekolah-sekolah yang diresmikan meliputi SMAN 1 Kendari, SMAN 4 Kendari, SMAN 3 Kendari, SMAN 6 Kendari, SMAN 8 Kendari, SMAN 10 Kendari, SMAN 12 Kendari, SMKN 2 Kendari, dan SLBN 1 Kendari.
Lebih lanjut, Gubernur mengungkapkan bahwa dalam waktu dekat, tiga sekolah lain akan diresmikan sebagai SMA unggulan, yakni SMA Negeri 1 Baubau, SMA Negeri 7 Baubau, dan SMA Negeri 1 Pasarwajo. Pada tahun 2025, Pemprov Sultra juga berencana membangun tiga SMA unggulan di Muna, Kolaka, dan Kolaka Timur.
“Kami menargetkan setiap kabupaten/kota di Sulawesi Tenggara memiliki minimal satu SMA unggulan,” tegasnya.
Program ini sejalan dengan visi Presiden Prabowo Subianto dalam penguatan sumber daya manusia, pendidikan, teknologi, prestasi olahraga, dan kesetaraan gender.
“Kami berharap kehadiran SMA unggulan ini dapat mencetak generasi muda yang cerdas, berkarakter, dan berdaya saing global,” lanjutnya.
Ia juga menegaskan bahwa pengembangan pendidikan ini bertujuan mempersiapkan Sulawesi Tenggara menghadapi tantangan global dan menciptakan peluang lebih besar bagi generasi muda untuk berprestasi di tingkat nasional maupun internasional.
“Semoga upaya ini membawa manfaat bagi kemajuan pendidikan, masyarakat, daerah, serta bangsa dan negara kita tercinta,” pungkasnya.
Turut hadir dalam acara ini Wakil Gubernur Sultra Ir. Hugua, M.Ling., Ketua DPRD Sultra La Ode Tariala, Forkopimda Sultra, Sekda Sultra Asrun Lio, serta para pejabat, kepala sekolah, guru SMA, SMK, dan SLB se-Kota Kendari.
Laporan (Red)