NEWS

Gubernur Sultra, Serahkan Piagam Penghargaan Kepada 50 Paskibra 2021

858
Tampak Gubernur Sultra Alimazi, saat memberikan cinderamata (Foto: Istimewa)

Reporter: Dila Aidzin
Editor: Sardin.D

Redaksi

KENDARI – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi serahkan cinderamata berupa foto berpigura Paskibra 2021 dan Piagam Penghargaan atas nama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra kepada 50 orang siswa yang telah bertugas dan para instrukturnya.

50 orang Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) yang sukses menjalankan tugas mengibarkan bendera merah putih pada Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-76 dalam acara Malam Ramah Tamah Paskibra 2021 di pelataran Rumah Jabatan Gubernur Sultra.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Ali Mazi didampingi oleh Sekda Sultra Nur Endang Abbas, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Sultra, Asrun Lio dan Plt. Kadis Kepemudaan dan Olahraga,Trio Prasetio Prahasto, S.Sos menyerahkan cinderamata berupa foto berpigura Paskibra 2021 dan Piagam Penghargaan atas nama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra kepada 50 orang siswa yang telah bertugas dan para instrukturnya. Selain itu juga, Gubernur Ali Mazi memberi masing-masing siswa dan para pelatih Dana Pembinaan sebagai bonus karena berhasil menjalankan tugas negara dengan baik.

Acara dilangsungkan di Ruang Serbaguna Rumah Jabatan Gubernur Sultra. Sebelum pertemuan dimulai, setiap orang harus menjalani swab antigen untuk memastikan mereka terbebas dari virus Covid-19.

Sementara itu, Sekda Sultra Nur Endang Abbas mengatakan , mereka telah menjalani serangkaian pendidikan dan latihan sebelum dikukuhkan menjadi Paskibra dengan tujuan memantapkan ketahanan fisik maupun kesiapan mental demi suksesnya pelaksanaan tugas, yaitu Pengibaran dan Penurunan Bendera Merah Putih pada Peringatan Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76. Hal tersebut menjadi suatu kebanggaan tersendiri apabila setiap anggota Paskibra mendapatkan kepercayaan tinggi dari pemerintah.

“Pada kesempatan ini, saya mewakili Gubernur Sultra, berpesan kepada kalian, agar hasil pendidikan dan latihan yang dilaksanakan selama ini, dapat dijiwai dalam sikap dan perilaku keseharian, sehingga kalian dapat  menjadi contoh dan tauladan bagi pelajar dan generasi muda lainnya yang berada di lingkungan kalian,” kata Sekda Sultra Nur Endang Abbas.

Sekda Nur Endang juga mengucapkan selamat kepada para siswa maupun pelatih dan instruktur yang terlibat dalam persiapan Paskibra Provinsi Sultra.

“Oleh karena itu, sekali lagi saya ucapkan selamat kepada kalian semua, yang telah mengemban amanah dan kepercayaan yang diberikan dengan penuh rasa tanggung jawab. Dan kepada para instruktur serta pelatih saya menyampaikan penghargaan serta ucapan terima kasih atas kesabarannya dalam upaya mempersiapkan Paskibra Provinsi Sultra 2021 ini. Kepada para orang tua anggota Paskibra yang tidak berkesempatan hadir pada kesempatan ini, saya ucapkan selamat atas kepercayaan yang diberikan kepada putra-putrinya dalam mengemban tugas yang mulia ini,” jelas Sekda Sultra Nur Endang Abbas.

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version