WAKATOBI

Hari Bhayangkara ke 74, Empat Anggota Polres Wakatobi Terima Penghargaan

517
AKBP Anuardi
Kapolres Wakatobi AKBP. Anuardi, SIK menyerahkan penghargaan kepada anggota pokres Wakatobi. Foto : Asrul Hamdi

Reporter : Asrul Hamdi

Wakatobi – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 74 empat anggota Polres Wakatobi mendapat penghargaan. Rabu (1/7/2020)

Usai melaksanakan upacara Hari Bhayangkara ke 74 secara virtual di Aula Polres Wakatobi Kapolres Wakatobi AKBP. Anuardi, SIK menyerahkan penghargaan kepada empat anggotanya dengan kriteria baik dibidang operasional maupun dibidang pembinaan.

“Di Polri bukan hanya bekerja dibidang operasional akan tetapi ada kegiatan pembinaan yang mendukung kegiatan-kegiatan operasional yang ada di lapangan,” jelas AKBP. Anuardi, SIK kepada sejumlah awak media

Selaku Kapolres AKBP.Anuardi, SIK beserta seluruh jajarannya menyampaikan ungkapan terima kasih kepada seluruh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) serta masyarakat Wakatobi yang selama ini bisa bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif.

“Saya Kapolres Wakatobi beserta seluruh jajaran mengucapkan terima kasih kepada seluruh Forkopimda serta seluruh masyarakat Wakatobi, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, swlama ini bisa secara bersama dengan Polri menjaga situasi Kamtibmas kondusif di Kabupaten Wakatobi,” pintanya

Empat anggota Polres Wakatobi yang mendapat penghargaan yakni Kasat Polair IPDA. La Ati sebagai Perwira yang memiliki dedikasi, loyalitas tinggi serta terampil dalam tugas dan pengabdian sebagai anggota Polri, anggota Polres Wakatobi BRIPKA. Wahyu Ariatno sebagai bintara yang memiliki dedikasi, loyalitas tinggi serta terampil dalam tugas dan pengabdian sebagai anggota Polri, Brigadir. La Ode Razikin Taiso sebagai bintara yang memiliki dedikasi, loyalitas tinggi serta terampil dalam tugas dan pengabdian sebagai anggota Polri, serta Briptu. Pumi Ramadhan Apu sebagai bintara yang memiliki dedikasi, loyalitas tinggi serta terampil dalam tugas dan pengabdian sebagai anggota Polri.

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version