NEWS

Hari Pahlawan 2021, Musuh Paling Nyata adalah Kemiskinan dan Kebodohan

682
Bupati Butur Dr.H.Muh.Ridwan Zakariah,M.Si saat memimpin upacara hari Pahlawan di pelantaran Islamic center Mina-Minanga, Rabu 10 November 2021.

BUTON UTARA – Menteri Sosial (Mensos) Republik Indonesia Tri Rismaharini mengatakan saat ini musuh bangsa Indonesia bukan lagi penjajah seperti jaman dahulu tapi musuh yang paling nyata sekarang adalah kemiskinan dan kebodohan dalam arti luas.

Demikian dikatakan Trismaharini dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Bupati Buton Utara (Butur) Ridwan Zakariah dalam upacara bendera hari Pahlawan tingkat Kabupaten Butur ke-76 di pelataran Islamic Center Mina-Minanga, Kecamatan Kulisusu, Rabu 10 November 2021.

“Semangat mengalahkan musuh bersama yang sesungguhnya yaitu kemiskinan dan kebodohan harus sejalan dengan tema hari Pahlawan 2021 pahlawanku inspirasiku,”ungkapnya.

Mensos menjelaskan bagi Indonesia keluar dari kemiskinan dan kebodohan sangat terbuka lebar mengingat Indonesia mempunyai potensi sumber daya alam (SDA) dan sumber daya manusia (SDM) yang melimpah.

“Saya yakin kita pasti mampu keluar sebagai pemenang dari melawan kemiskinan dan kebodohan karena kita punya potensi dan letak geografis yang strategis,” tandas menteri yang dikenal dengan sikap blak-blakan.

Menteri menambahkan selain itu untuk keluar dari kemiskinan dan kebodohan dibutuhkan kerja keras secara berkelanjutan dengan didukung inovasi dan daya kreativitas yang tinggi, serta semangat kewirausahaan yang pantang menyerah.

Upacara peringatan hari pahlawan Ke-76 di Butur dilaksanakan dalam jumlah terbatas sesuai protokol kesehatan diikuti pasukan TNI/Polri, Satol PP, pemadam kebakaran, dishub, korpri dan pramuka penegak.

Usai upacara dilanjutkan dengan upacara tabur bunga yang dilaksanakan di dermaga tol laut Lasora perairan teluk Kulisusu.

Dalam tabur bunga bertindak sebagai inspektur upacara Wakil Bupati Butur Ahali, SH, MH dihadiri Ketua DPRD Butur Diwan, S.Pd, Sekretaris Daerah Butur Muh. Hardhy Muslim, SH, MH, Lakina Kulisusu Laode Ahlul Musafi dan sejumlah perwira polres dan Kodim 1429 Butur serta pimpinan OPD Pemkab Butur.

Penulis : Yus

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version