NEWS

HUT Sultra Tahun Ini Dirangkaikan Napak Tilas Oputo Yi Koo

702
×

HUT Sultra Tahun Ini Dirangkaikan Napak Tilas Oputo Yi Koo

Sebarkan artikel ini
Tampak foto bersama PJ Sekda Sultra, Asrun Lio usai mengikuti upacara

KENDARI – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke – 58, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra akan menggelar pemeran pembangunan dan rangkaian peringatan napak tilas.

Peringatan Napak Tilas dan pagelaran pameran pembangunan di HUT Sultra tersebut rencananya akan dilaksanakan di Kota Baubau, Sultra, dan akan berlangsung pada 22 Mei sampai 28 Mei 2022 mendatang.

Plt Sekretaris Daerah (Sekda) Sultra, Asrun Lio mengatakan perayaan HUT Sultra dipusatkan di Kota Baubau sebab akan dirangkaikan dengan kegiatan mengenang jejak sejarah pahlawan nasional asal Kota Baubau.

Baca Juga : BI Sultra : Peredaran Uang Ramadhan dan Idul Fitri Meningkat 11,6 Persen

“Sekaligus akan dirangkaikan dengan kegiatan Napak Tilas atau kegiatan mengenang pahlawan nasional Oputa Yi Koo,” katanya.

Lanjut, Asrun menjelaskan selain pameran dan peringatan Napak Tilas, pada perayaan HUT Sultra yang ke-58 itu juga akan dilaksanakan beberapa perlombaan seni budaya yang akan diikuti seluruh Kabupaten Kota Se-Sultra.

“Jadi kurang lebih sekitar 80 stand yang disiapkan untuk ditempati masing-masing peserta,” ujar Asrun.

Diketahui napak tilas merupakan kegiatan jalan kaki yang dilakukan untuk mengenang berbagai kejadian di masa lalu seperti mengenang jejak sejarah para pahlawan.

Penulis : Sardin.D

Facebook : Mediakendari

You cannot copy content of this page