BUTON UTARAFEATUREDHEADLINE NEWSKendariMETRO KOTASULTRA

Jelang MTQ Sultra XXVII di Butur, Pemprov Tambah Armada Feri Amolengo-Labuan

529

KENDARI – Jelang pelaksaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXVII tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) pada 20 Maret 2018 mendatang, Pemprov Sultra telah mengantisipasi banyak hal.

Termasuk feri penyebrangan Amolengo Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) dan Labuan Buton Utara (Butur) akan ada penambahan armada satu unit feri.

Selama ini penyebrangan Amolengo-Labaun hanya ada satu unit feri yang disiapkan untuk penyebrangan.

Sehingga untuk mengantisipasi lonjakan penumpang, maka harus ada penambahan satu unit armada feri di penyebrangan tersebut.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Sultra Hado Hasina, mengatakan soal kesiapan penambahan armada satu unit feri untuk penyebrangan ke Butur telah dibicarakan dengan pihak PT Angkutan Sungai, Danau dan Penyebrangan (ASDP) Indonesia Ferry (Persero).

“Kami sudah bicarakan dengan ASDP ya soal penambahan unit feri itu,” ucapnya via WhatsAppnya, Jumat (09/03/2018).

Soal waktu penambahan armada feri itu, Hado membeberkan akan dimulai pada Senin, 12 Maret 2018 mendatang.

“Insya Allah Senin pekan depan sudah mulai beroperasi ya,” jelas Hado.

Untuk diketahui, Pj Gubernur Sultra akan membuka langsung acara MTQ tersebut dan menyebrang melalui darat ke Butur.

Reporter: Rahmat R.

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version