BREAKING NEWSKONAWENASIONAL

Kabag Kesra Minta Mahasiswa Konawe di Jakarta Jangan Resah, Pj Bupati Konawe Tak Akan Lupa janjinya. Ini syarat dan Besaran Bantuan Pendidikan

2048
Ilustrasi Bantuan Pendidikan

KONAWE, mediakendari.com -Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra) sekretariat Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, Andi Darmawangsyah menyebut agar Mahasiswa Konawe yang sedang menempuh pendidikan di Jakarta jangan gaduh dan resah terkait bantuan pendidikan dalam bentuk dana hibah.

Menurutnya, janji orang nomor satu di Kota Padi Kabupaten Konawe untuk memberikan bantuan pendidikan tetap akan dilaksanakan sesuai dengan mekanisme pencairan.

Dimana tahapanya saat ini, masih dalam proses tahapan prosedur tata cara pemberian dana hibah.

“Sebab, pemberian bantuan uang hibah itu diatur sesuai Permendagri No. 77 Tahun 2020 dan Perbub No.30 Tahun 2022. Jadi kita masih dalam berproses sekarang,” ujar Andi Darmawangsyah kepada media ini melalui pesan whatshappnya, Kamis Malam, (23/5).

Dikatakannya, sesuai janji Pj Bupati Konawe, Harmin Ramba tidak akan pernah dilupa. Janji tersebut bahkan akan terealisasi semua sesuai yang tertuang dalam DPA 2024 Bagian Kesra.

Adapun rinciannya, kata Darmawangsyah sebagai berikut. Untuk beasiswa untuk program S1 awalnya berjumlah 100 orang yang diusulkan, akan tetapi yang memenuhi syarat hanya 19 orang.

Dari 19 orang mahasiswa tersebut yang memenuhi syarat akan diberikan Rp 7, 5 juta perorang. Sehingga total hasil keseluruhan sebesar Rp 142. 50O. 000 yang sedang dalam proses.

“Karena syaratnya penerima bantuan memang tidak boleh menerima beasiswa dari 2 sumber. Hal sesuai isi Perbup tersebut,” timpalnya.

Kemudian, lanjut Darmawangsyah, terkait sewa di 3 lokasi Asrama Mahasiswa Konawe di Jakarta sebesar Rp. 150.000.000,-

“Sedangkan kegiatan temu akrab mahasiswa dengan besaran anggarannya Rp 75.000.000,-,” urai Darmawangsyah jumlah anggaran mahasiswa Konawe di Jakarta.

Darmawangsyah menambahkan, Bagian Kesra selalu optimis melaksanakan program Pemda Konawe termasuk pencairan Dana Beasiswa S1. Akan tetapi pihaknya juga harus taat terhadap aturan-aturan yang ada.

“Karena apa? resikonya jika kami salah maka kami-lah yang bertanggungjawab bukan orang lain. Jadi sekali lagi kami minta dari teman-teman mahasiswa untuk menjaga sikap sabar dari mereka, sebab kami butuhkan bukan membuang opini yang tidak bertanggujawab,” tandasnya. (Dian)

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version