KENDARI, MEDIAKENDARI.com – Kota Kendari kembali mencatatkan prestasi gemilang di kancah nasional. Pemerintah Kota Kendari resmi dianugerahi penghargaan sebagai Pemerintah Daerah Terbaik dalam Delineasi Perkotaan Pembebasan Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR).
Penghargaan bergengsi ini diserahkan langsung oleh Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Maruar Sirait, dalam sebuah seremoni khusus di ruang kerjanya di Jakarta.
Turut hadir Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, yang menyampaikan dukungan penuh terhadap langkah inovatif Pemkot Kendari.
Dalam sambutannya, Maruar Sirait memuji terobosan Kota Kendari yang membebaskan biaya PBG sepenuhnya bagi masyarakat kurang mampu.
“Persetujuan Bangunan Gedung itu nol rupiah dari Kota Kendari. Ini bukan hanya inovatif, tapi juga konkret. Data penerima manfaat juga sudah terintegrasi dari Kemendagri dan BPS. Ini sejalan dengan arahan Presiden Prabowo untuk mempercepat penyediaan 3 juta rumah di seluruh Indonesia,” tegas Maruar.
Kebijakan ini dinilai sebagai bentuk nyata keberpihakan Pemkot Kendari terhadap kebutuhan dasar warganya. Dengan menghapus biaya administrasi PBG, masyarakat yang sebelumnya terhalang regulasi dan biaya kini memiliki peluang lebih besar untuk memiliki rumah layak huni.
Wali Kota Kendari, dr. Hj. Siska Karina Imran, SKM., mengungkapkan rasa syukurnya atas penghargaan tersebut.
“Ini hasil kerja keras seluruh jajaran Pemkot Kendari. Kami tidak ingin ada warga yang gagal membangun rumah hanya karena terbentur biaya izin. Lewat kebijakan PBG nol rupiah ini, kami ingin memastikan setiap warga, terutama MBR, bisa memiliki hunian yang nyaman dan legal,” ujar Wali Kota Siska.
Prestasi ini sekaligus mempertegas komitmen Pemkot Kendari dalam mendukung penuh program pembangunan nasional, khususnya di sektor perumahan rakyat.
Kota Kendari menunjukkan bahwa keberpihakan terhadap rakyat kecil bukan sekadar janji, melainkan kebijakan nyata yang berdampak langsung.
Kota Kendari dinobatkan bersama Kabupaten Kubu Raya dan Kabupaten Banyuasin sebagai tiga daerah terbaik dalam kategori Penerbitan PBG Fungsi Hunian untuk MBR per Delineasi.
Sementara itu, penghargaan lain juga diberikan kepada Provinsi Jawa Tengah, Kota Malang, dan Kabupaten Bandung untuk kategori perencanaan dan penganggaran perumahan terbaik.
Dengan penghargaan ini, Kendari bukan hanya menunjukkan kelasnya sebagai kota layak huni, tetapi juga sebagai contoh nasional dalam inovasi layanan publik yang inklusif dan berkeadilan.
