BUTON UTARADaerahHEADLINE NEWSNEWS

Kepala BKPSDM Butur Tolak Ekspose Info CPNS

991
×

Kepala BKPSDM Butur Tolak Ekspose Info CPNS

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi

Reporter: Riat Sarnu
Editor: La Ode Adnan Irham

BURANGA – Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Buton Utara (Butur), La Nita menolak mengekspose informasi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

Ketika ditemui di ruang kerjanya, Senin (11/11/2019), La Nita hanya mengungkap formasi CPNS Butur yang sudah ada, baru akan ditandatangani Bupati Butur, Abu Hasan Senin sore.

La Nita enggan memberi informasi lebih lanjut terkait CPNS. Alasannya, BKPSDM hanya mengekspose informasi tersebut di dua media saja, satu media cetak di Sultra dan satu media lain yang ia lupa namanya.

“Saya kira itu sudah cukup untuk memberi informasi kepada masyarakat,” katanya.

La Nita juga beralasan, enggan menggunakan selain dua media tersebut untuk mengekspose informasi CPNS karena tidak ada anggaran. Padahal wartawan hanya ingin mencari informasi untuk diberikan kepada masyarakat.

BACA JUGA: Butur Terima 183 CPNS Tahun 2019, Ini Formasinya

Anggota DPRD Butur, Nasri ketika dimintai tanggapan terkait hal itu, menyayangkan sikap La Nita terhadap wartawan. Ia meminta La Nita tidak menutupi informasi untuk publik, khususnya terkait CPNS.

“Jangan ada yang ditutupi,” kata politisi Partai Nasdem itu.

Warga Buton Utara, Rusni yang diwawancarai di tempat berbeda, meminta La Nita tidak hanya memberi informasi kepada beberapa media saja. Informasi publik apalagi terkait CPNS harusnya dibagi ke media manapun yang datang melakukan peliputan.

“Kita ini kan butuh informasi dari mana-mana saja. Lebih banyak informasi dari banyak media lebih bagus,” tuturnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Butur yang meminta 250 orang untuk 178 PPPK dan 72 CPNS, namun hanya dapat 183 kuota untuk CPNS, tanpa PPPK. 84 jatah Guru, 76 Tenaga Kesehatan dan 23 Tenaga Teknis. (A)

You cannot copy content of this page