KESEHATANKolaka Utara

Kolut Bertambah 18 Kasus Baru, Jubir Covid-19 : Masih Berkaitan Erat dengan Kasus Sebelumnya

750
×

Kolut Bertambah 18 Kasus Baru, Jubir Covid-19 : Masih Berkaitan Erat dengan Kasus Sebelumnya

Sebarkan artikel ini
dr. Syarif Nur juru bicara gugus satuan tugas Covid-19 kabupaten Kolaka utara
dr. Syarif Nur juru bicara gugus satuan tugas Covid-19 kabupaten Kolaka utara

Reporter : Pendi
Editor : Ardilan

Kolaka Utara – Juru Bicara Gugus Covid-19 Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) Sulawesi Tenggara (Sultra), dr. Syarif Nur mengungkapkan bertambahnya 18 kasus baru di daerah itu masih memiliki kaitan erat dengan kasus postif yang sebelumnya terjadi.

“Untuk kasus baru yang 18 orang tersebut, ini masih sangat erat kaitannya dengan kasus yang 42 kemarin. Saat ini beberapa pasien tersebut sudah dalam perawatan di ruang isolasi RSUD Djafar Harun Lasusua, selanjutnya selebihnya itu besok akan dijemput oleh tim kesehatan dari gugus satuan tugas Covid-19 kabupaten Kolaka utara,” kata dr. Syarif Nur Kamis malam 2 Juli 2020.

Dengan adanya kasus baru ini, dr. Syarif membeberkan saat ini di Kolut tercatat sudah 76 kasus. Ia merinci, kasus lama sebanyak 58 kasus, 18 kasus baru, 10 kasus dinyatakan sembuh, dan satu kasus meninggal dunia.

“Jadi masih ada 65 orang yang masih dalam proses perawatan. Kami ingatkan lagi kepada kita semua khususnya masyarakat kabupaten Kolaka Utara agar senantiasa tetap mengikuti protokol kesehatan seperti jaga jarak, rajin cuci tangan, dan selalu mengunakan masker,” imbaunya.

You cannot copy content of this page