NEWS

Kopte Tarik, Minuman yang Menarik untuk Warga Kendari

1414
×

Kopte Tarik, Minuman yang Menarik untuk Warga Kendari

Sebarkan artikel ini
Suasana Outlet KOPTE TARIK yang berada di Jln. Jend.Ahmad Nasution No.1 Andounohu Kendari.

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – Kopte (Kopi Teh) Tarik by Dum-dum Grup telah hadir di Kota Kendari, tepatnya 4 Januari 2022, sebulan lebih menjadi teman nongkrong warga kendari. Perpaduan kopi dan teh tarik menjadi ciri khas brand ini.

Mega sebagai karyawan kopte mengaku perpaduan kopi tarik dan juga teh tarik ini masih asing di lidah warga kendari, tapi tetap memiliki pasar sendiri.

“Mungkin masih asing dengan perpaduannya, apalagi kita satu-satunya yang baru buka dikendari, tapi banyak yang suka pas coba, jadi memang antusias warga kendari cukup ramai,” ungkap Mega.

Kopte dengan ciri khas pembuatannya yang ditarik menjadikannya berbeda dengan brand minuman yg lain pada umumnya di Kota Kendari.

“Memang karena pembuatannya ditarik jadi itu yang membuat menarik dari brand kami, juga kopi tarik yg dicampur dengan teh tarik,” tambahnya.

Dengan target pasar menengah ke atas, Kopte Tarik bisa mencapai omzet jutaan perharinya. Sejak awal buka omzetnya mencapai 2 jutaan perhari yang bertahan selama 1 bulan.

“Jadi awal buka antusiasnya memang luar biasa ramainya, jdi kalau dibilang omset bisa 2 jutaan itu bertahan selama 1 bulan, jadi baru awal-awal bulan ini sedikit menurun, mungkin perhari sekitar 1 jutaan,” jelas Mega.

Walaupun sedikit menurun, Mega yakin Kopte Tarik masih bisa bersaing, terbukti tetap ramai dan tetap banyak pengunjung yang datang.

Kopte Tarik dibanderol dari harga Rp 14 ribu hingga Rp 20 ribu dengan harga yang ekonomis semua kalangan sudah bisa mencicipi khasnya perpaduan kopi dan teh tarik yang menarik.

Reporter: Nur Anisah

You cannot copy content of this page