NEWSPOLITIK

Mantapkan Strategi Pemilu dan Pilkada, DPD PDIP Sultra Gelar Rakerda ke IV 

637

KENDARI, mediakendari.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) melakukan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) ke IV di salah satu Hotel di Kota Kendari, Senin (6/11/2023).

Kegiatan Rakerda ini dibuka langsung oleh Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP Dra. Hj. S.B Wiryanti Sukamdani. Menurutnya tujuan diadakannya kegiatan ini untuk menyatukan langkah, memantapkan strategi pemenangan untuk hattrick Pemilu 2024 mendatang.

“Kepada para kader agar bekerja keras supaya membuahkan hasil yang maksimal,” ujar Wiryanti Sukamdani

Sementara itu, Ketua PDIP Sultra, Dr. H. Lukman Abunawas mengatakan semua anggota partai dalam menghadapi pemilu 2024 harus memperkuat organisasi dan kader.

“Rakerda ini sendiri merupakan salah satu sarana konsolidasi untuk bagaimana menyatukan strategi agar tetap solid dan gotong royong dalam pemilu legislatif pilpres, dan pileg di tahun 2024,” ungkapnya.

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version