KendariMETRO KOTA

Memupuk Kebersamaan, RRI Baubau Buka Puasa Bersama Tiga Kelompok

343
×

Memupuk Kebersamaan, RRI Baubau Buka Puasa Bersama Tiga Kelompok

Sebarkan artikel ini
Foto bersama RRI Baubau usai bukber puasa. Foto : Ardilan/Mediakendari.com/B

Reporter : Ardilan

Editor : Taya

BAUBAU – Stasiun Penyiaran (SP) Radio Republik Indonesia (RRI) Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra) mengajak tiga kelompok yakni media lokal, pemerhati acara di daerah serta pengisi acara yang berpartisipasi dalam giat Ramadhan RRI untuk buka puasa bersama dalam rangka memupuk kebersamaan pada Minggu terakhir menjelang akhir Ramadhan 1440 H di kantor SP RRI Baubau, Rabu (29/5/2019).

Koordinator SP RRI Baubau, Samsu mengatakan, tujuan diadakannya acara buka puasa bersama itu untuk mengapresiasi pihak-pihak yang sudah terlibat dalam acara Ramadhan RRI Baubau.

“Tidak mungkin kami bisa selenggarakan kegiatan Ramadhan dengan jumlah tenaga kerja kami yang baru berjumlah 12 orang. Tetapi dengan hadirnya teman-teman yang berpartisipasi seperti ada yang mengisi acara pendidikan, acara religi ditambah dengan informasi-informasi sehingga kami bisa menyelenggarakan siaran 12 jam mulai dari jam 05.00 subuh sampai pukul 24.00 Wita,” ucap Samsu dalam sambutannya.

Dia berharap, kedepan kebersamaan antara sesama pihak dapat terus terbangun sehingga meningkatkan kinerja masing-masing. Samsu juga meminta agar pihaknya bersama-sama rekan-rekan media di Baubau terus bersinergi.

Kata dia, pihaknya siap membantu jika ada rekan media yang ingin menyampaikan suatu informasi yang ingin dipublikasikan di RRI Baubau.

“Apa yang menjadi kebutuhan teman-teman, bisa kami bantu publikasi di RRI Baubau. Sebaliknya kami juga begitu,” ujarnya.

Selain itu, Samsu juga mengapresiasi para pemerhati RRI Baubau yang selalu memberikan masukan ide agar acara-acara RRI Baubau selalu diminati pendengarnya dimana pun berada.

“Pemerhati ini sifatnya mereka selain menjadi pecinta acara-acara di RRI, mereka juga memberi masukan. Misalnya, ketika ada acara di RRI yang kurang diminati masyarakat mereka ini akan memberi informasi supaya kami perbaiki kemasan acara kami tersebut,” pungkasnya. (b)

You cannot copy content of this page