KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar Rapat Koordinasi Peningkatan Kapasitas Penyusunan Produk Hukum bersama KPU kabupaten kota Se Sultra.
Ketua KPU Sultra, La Ode Abdul Natsir mengatakan, Rakor ini merupakan bekal dalam menyusun dan mempersiapkan setiap kebijakan dan putusan Pemilu.
Melalui rakor yang digelar awesi Tenggara Kendari, 1 – 3 November ini, KPU berharap bisa meminimalisir masalah yang timbul dalam proses penyusunan produk hukum di KPU.
Baca Juga : Perdamindo Sultra Siap Jadi Wadah Bagi Pelaku Usaha Depot Air Minum
“Sehingga melalui rakor ini agar setiap anggota KPU di daerah bisa memahami setiap aturan yang dirancang sehingga terhindar dari cela gugatan hukum,” ucapnya.
Abdul Natsir juga mengharapakan seluruh pihak di KPU daerah harus memahami produk hukum yang ditandatangani sesuai dengan aturan yang berlaku.
“Kita sebagai penyelenggara Pemilu bukan hanya dituntut menjalankan fungsi administrasi, tapi bisa membuat keputusan tahapan Pemilu di daerah yang sesuai dengan aturan ditetapkan KPU RI,” pungkasnya.
Reporter: Sardin.D
Facebook : Mediakendari