NEWS

Momen Hari Buruh, VDNi dan OSS Diharap Perhatikan Keselamatan Pekerja

436
×

Momen Hari Buruh, VDNi dan OSS Diharap Perhatikan Keselamatan Pekerja

Sebarkan artikel ini
Ketgam: peringkat Hari Buruh se-Dunia oleh VDNi dan OSS. (Foto: Rahmat R.)

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – Sebagai salah satu program strategis nasional, PT Virtu Dragon Nikel Industri (VDNi) dan PT OSS melaksanakan peringatan May Day dalam rangka memeriahkan perayaan Hari Buruh Internasional tahun 2023 di halaman office PT VDNi, pada Senin (1/5/2023).

Dalam kegiatan itu, turut digelar pemberian penghargaan kepada ratusan karyawan berprestasi, menajeman berprestasi dan tim berprestasi. Selain itu tamu undangan juga di suguhkan penampilan kesenian yang diperankan oleh para karyawan.

Momentum tersebut dihadiri oleh perwakilan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara, Polda Sultra, Pemerintah Daerah Kabupaten Konawe, Polres Konawe, para Camat dan Kepala Desa yang berada di wilayah lingkar PT VDNI.

Kadis Nakertras Provinsi Sulawesi Tenggara, LM Ali Haswandy berharap banyak kepada Mega Industri yang menampung banyak pekerja ini.

“Pada hari buruh ini kita berharap hak-hak pekerja itu bisa terpebihi kemudian perusahaan juga bisa memperhatikan keselamatan pekerja. Karena untuk di Sultra ini kita berfokus bagaimana meningkatkan keselamatan dan kesehatan kerja,” harapnya.

Menurutnya, sejauh ini data kecelakaan kerja dinilai sehingga dirinya menghimbau di hari buruh ini untuk mewujudkan budaya keselamatan kerja.

“Sehingga ini menjadi trend hidup menjadi life style di perusahan tempat kita bekerja. Sejauh ini PT VDNI sudah memberikan upah karyawan sesuai dengan aturan yang berlaku. Kemudian jaminan sosial ketenaga kerjaan itu menjadi hak-hak pekerja yang menjadi perhatian kita,” kata Haswandy.

Sementara itu, Wakil General Menager PT OSS Mr Woo menerangkan perkembangan pesat perusahaan semua itu dari hasil kerja keras para buruh

“Tentunya pada hari ini juga kami semua bisa melihat bahwa banyak juga karyawan kami yang berpotensi menjadi karyawan berprestasi, menajeman berprestasi dan mungkin dalam konteks tim berprestasi,” singkatnya.

Reporter: Rahmat R.

You cannot copy content of this page