Editor: La Ode Adnan Irham
KENDARI – Sekretaris Daerah Provinsi Sultra, La Ode Ahmad Pidana Balombo menekankan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN), pentingnya meningkatkan kinerja.
Hal itu diungkapkannya ketika memberikan motivasi kepada seluruh ASN lingkup Pemprov Sultra, Rabu (4/12/2019).
Ahmad sempat mengabsen jumlah ASN yang hadir kala itu, dari total 4.000, hanya kurang lebih 500 orang yang ikut pengarahan.
“Syukur alhamdulillah, tadinya saya sempat hawatir kalau hadir semua, tempatnya tidak mencukupi,” tuturnya dengan nada guyon.
Direktur Ormas Ditjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri itu, sebelum berkinerja baik, ASN haruslah bahagia dan sukses.
BACA JUGA:
- Wujud Empati TNI AL Kendari Untuk Korban Gempa Sulbar
- Vaksin Tahap Kedua di Sultra Masih Untuk Nakes di Dua Daerah Ini
- Ambulans Tabrak Tiang Listrik di Kendari, Sopirnya Mengaku Lihat Ini Sebelum Kejadian
Kata dia, sukses belum tentu bahagia, karena sukses tidak dapat dirasakan. Sedangkan, ukuran kebahagiaan dirasakan diri sendiri dan orang lain secara ikhlas.
“Mari seluruh ASN lingkup provinsi Sultra, kita bekerja ikhlas dan wajib berprestasi,” ajaknya.
Terakhir ia berpesan, dalam meningkatkan kinerja yang baik, harus mengutamakan koordinasi dan konsultasi.
Dua hal itu penting agar setiap program dan kegiatan berjalan lancar dan tepat sasaran, serta serapan anggaran tercapai.
“Tolak ukurnya, sukses perencanaan dan sukses pertanggungjawaban,” tutup pengganti Mustari itu.