FEATURED

Muna Raih Opini WTP Pertama Sejak Tahun 1959

486
×

Muna Raih Opini WTP Pertama Sejak Tahun 1959

Sebarkan artikel ini

RAHA, MEDIA KENDARI.COM – Kabupaten Muna, terbentuk sejak pada tahun 1959. Dengan demikian Muna dikatakan sebagai salah satu kabupaten tertua di Provinsi Sulawesi Tenggara.

Sejak terbentuknya Kabupaten Muna ini berbagai penghargaan pun telah diraihnya. Dan hari ini selasa (01/08/2017) Bupati Muna, Rusman Emba yang sedang dalam suasana anniversary Kabupaten Muna memberikan kado termewah buat masyarakat Muna, dengan mempersembahkan opini tertinggi Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) pertama sejak tahun 1959 silam.

Penyerahan Opini teritinggi yang dilakukan di Kantor BPK RI perwakilan Provinsi Sulawesi Tenggara itu, dihadiri oleh sejumlah petinggi Kabupaten Muna.

Dalam sambutannya saat Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LPH) oleh BPK RI Perwakilan Sulawesi tenggara Rusman mengatakan jika pencapaian ini merupakan tantangan sekaligus tanggungjawab yang harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab.
” Kedepan kita harus mampu membangun tata kelola keuangan yang baik sehingga prestasi yang kita hasilkan hari ini dapat kita pertahankan” ujar bupati muna.

Rusman juga mengucapkan terima kasih atas kerja keras yang telah dilakukan oleh seluruh SKPD Pemkab Muna.
“Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh SKPD se Kabupaten Muna karena telah bekerja keras dalam upaya meraih opini tertinggi ini,” ungkapnya.
Laporan: Sulfikar

You cannot copy content of this page