HEADLINE NEWSNASIONALNEWSPARTAI POLITIKPOLITIK

Partai Gelora yang Didirikan Anies dan Fachri Bakal Deklarasi di Sultra

2507
×

Partai Gelora yang Didirikan Anies dan Fachri Bakal Deklarasi di Sultra

Sebarkan artikel ini
Lambang Partai Gelombang Rakyat (Gelora)

Reporter: Rahmat R

JAKARTA – Partai Gelombang Rakyat atau Partai Gelora, yang didirikan oleh mantan Presiden PKS Anies Mata dan Wakil Ketua DPR RI, Fachri Hamzah dalam waktu dekat akan dideklarasikan.

Kabarnya, partai dengan logo gelombang ini bakal mendeklarasikan pengurus pusat pada Oktober 2019 mendatang.

Salah satu dewan pendiri Partai Gelora di Sultra, Tumaruddin, mengatakan, untuk Sultra sendiri, partai Gelora akan dikukuhkan pada November 2019 mendatang.

“Insya Allah kita pengukuhan bulan November 2019 ini,” katanya saat dikonfirmasi melalui WhatsApp, Selasa malam (11/09/2019).

Anggota DPRD Sultra ini membeberkan, jumlah anggota Partai Gelora di Sultra sudah mencapai seribu orang lebih. Bahkan, sudah terbentuk di 15 kabupaten dan 2 kota di Sultra.

“Kalau di Sultra baru sekitar 1000 anggota, karena masih fokus melengkapi struktur pengurus tiap kabupaten/kota se Sultra,” bebernya.

Pria yang akrab disapa Tuma ini mengatakan, Partai Gelora sejauh ini mendapat respon positif dan sangat diminati oleh kaum milenial.

“Pengurus Partai Gelora lebih banyak didominasi anak-anak muda,” tukasnya. (B)

You cannot copy content of this page