Reporter: Ferito Julyadi
Editor : Taya
KENDARI – Kepedulian Pemerintah Kota Kendari kepada masyarakat khususnya nelayan terus dilakukan, salah satunya dengan menyerahkan bantuan Mobil Berpendingin, Sertifikat Tanah Nelayan (SeHAT) dan Asuransi Nelayan, Kamis (26/12/2019) di KSU. Adi Jaya Lestari, Kelurahan Kendari Caddi, Kota Kendari.
Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir memberikan apresiasi besar kepada Badan Pertanahan (BPN) Kota Kendari yang sudah bekerja keras untuk menyejahterahkan rakyat.
“Saya sangat mengapresiasi BPN Kota Kendari yang sudah berupaya dan bekerja keras untuk memastikan hak-hak masyarakat bisa terpenuhi. Saya juga mengharapkan agar masyarakat bisa memanfaatkan sertifikat tanah dan semua fasilitas yang sudah diberikan hari ini, semoga bisa bermanfaat,”ujarnya.
Salah seorang masyarakat Kelurahan Jati Mekar penerima SeHAT, Sitti Mara mengungkapkan terima kasih kepada Pemkot Kendari yang sudah memberikan hak mereka sebagai masyarakat.
BACA JUGA :
- Negara Rugi 100 M? Kepala Syahbandar Kolaka belum Ditahan, Ini Penjelasan Aspidsus Kejati Sultra
- Penyidik Kejati Sultra Tetapkan Tersangka Kepala KUPP Kolaka dan Tiga Direktur Tambang Nikel Ditahan
- Dikbud Sultra Buka Rekrutmen Guru Sekolah Rakyat untuk Perangi Kemiskinan Ekstrim
“Saya sangat senang dan berterima kasih kepada Pemkot Kendari, semoga kedepannya sertifikat ini bisa kami pergunakan dan bisa bermanfaat bagi kami”, ucapnya.
Sulkarnain berharap, kedepannya pemerintah dan masyarakat bisa saling mendukung agar program pemerintah bisa terlaksana dan semua kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi.
“Untuk kedepannya khusus Pemkot bisa melayani masyarakat dengan baik agar perekonomian mereka bisa meningkat,”katanya. (b)