NEWS

Pembangunan Hunian Tetap Para Korban Banjir di Konawe Utara Segera Direalisasi

822
×

Pembangunan Hunian Tetap Para Korban Banjir di Konawe Utara Segera Direalisasi

Sebarkan artikel ini
Ketgam: Foto Setda Konawe Utara (Konut) Muh. Kazim Pagal saat ditemui awak media. Foto: Supriyadin Tungga/mediakendari.com

 

Reporter: Supriyadin Tungga

KONAWE UTARA – Pembangunan hunian tetap (huntap)para korban banjir di Konawe Utara segera direalisasikan Pemkab Konawe Utara di 13 titik pada tahun 2021.

Pj. Sekretaris Daerah Konawe Utara, Kasim Pagala mengatakan, saat ini tahapan proses administrasi pengusulan pembangunan hunian tetap tersebut telah berjalan.

“Tim sudah turun menginvestigasi tentang lokasi lahan, juga persiapan lainnya. Bahkan sudah melakukan pengukuran dan insya Allah dalam waktu dekat dananya sudah akan turun dengan total anggaran 30 miliar lebih,“ kata Kasim pada Selasa, 16 Maret 2021.

Kasim mengungkapkan, pembangunan hunian tetap di 13 titik tersebut bervariasi dengan luas lahan yang berbeda.

“Tahun ini pembangunan akan berjalan di 13 titik lokasi. Salah satunya di Desa Puusli itu akan disiapkan lahan lima hektar, sedangkan Tapuwatu itu bervariasi tergantung berapa kepala keluarga (kk) yang akan menempatinya. Kalau misalkan 72 KK berarti lahan yang disiapkan sekitar 10 hektar,“ bebernya.

Ia mengaku, saat ini pengusulan program sudah masuk di BNPB Pusat.

“Saat ini sementara proses dan bukan lagi cerita, sebab saya sendiri yang melihat proses dan menyaksikan langsung dari Kepala BNPB Pusat,“ terangnya.

Ia berharap agar masyarakat tetap bersabar, pasalnya itu tidak semudah membalikkan telapak tangan apalagi dengan anggaran yang terbilang besar.

“Huntap itu akan dimiliki seutuhnya masyarakat yang menempatinya. Tak hanya huntap yang akan disediakan, di dalam juga akan disediakan lahan pertanian termasuk sarana dan prasarana, jembatannya, sekolahnya, dan airnya dalam satu pemukiman penduduk, “tutupnya. (B)

You cannot copy content of this page