NEWS

Pemda Konawe Siapkan Dana TPP ASN

1994
Sekda Konawe, Ferdinand Sapan yang mengatakan bakal membayarkan TPP ASN di tahun 2023. Foto : Ist

KONAWE, Mediakendari.com – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) menyiapkan dana untuk tunjangan penghasilan tambahan aparatur sipil negera (ASN) di daerah itu.

Sekretaris Daerah (Sekda) Konawe, Ferdinand Sapan menyebut, pihaknya menyediakan anggaran TPP sebesar Rp 35 Miliar. Nantinya dengan anggaran itu, ASN tidak akan lagi menerima honor.

“Setengah dari total 5430 PNS di Konawe yang akan menerima TPP ini. TPP akan menjadi pengganti honor dari para pegawai,” ungkap Ferdinand Sapan, Senin 31 Juli 2023.

Ia menerangkan pihaknya dalam memberikan TPP kepada ASN akan berpatokan pada kinerja dan kedisiplinan para ASN itu. “Cuma PNS guru tidak menerima TPP karena mereka sudah terima sertifikasi,” ujarnya. (Adm).

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version