NEWS

Bakal Ambil Alih Pengelolaan Kawasan MTQ, Sekda: Kita Sudah Mulai Lakukan Pembersihan

1816

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM- Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari terus mengupayakan kawasan MTQ agar dikelola oleh Pemkot Kendari.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Kendari mengatakan saat ini pihaknya tengah mendiskusikan untuk menyiapkan penandatanganan MoU dengan pemerintah provinsi Sulawesi Tenggara selaku pemilik aset.

“Untuk waktunya kita menyesuaikan dengan kebijakan pemerintah provinsi, yang pasti pihak provinsi sudah ada sinyal positif untuk dikelola oleh Pemkot Kendari,” katanya.

Selain itu dirinya jug menegaskan saat ini pihak Pemkot telah memulai pergerakan dengan melakukan pembersihan diarea MTQ.

Untuk diketahui Pemkot Kendari bakal jadikan kawasan Ex MTQ Kota Kendari sebagai pusat kuliner dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Selain itu pihaknya berencana agar produk yang ditawarkan di kawasan Tugu Persatuan adalah usaha atau produk masyarakat lokal. Hal ini dilakukan agar pelancong yang mengunjungi Kota Kendari ketika ingin mendapatkan souvernir dapat diperoleh dengan mengunjungi Ex MTQ.

Reporter: Dila Aidzin

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version