Editor : Kang Upi
KENDARI – Pemerintah Kabupaten Konawe terus bergerak dalam penanganan bencana. Bersamaan dengan surutnya banjir yang menggenangi wilayah ini, agenda penanganan pasca bencana menjadi titik fokus.
Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Humas) Pemda Konawe Herianto M Wahab menjelaskan, dalam penanganan pasca bencana ini pihaknya bakal melibatkan sejumlah perusahaan tambang dan sawit.
Hal itu, kata Herinto, sesuai hasil rapat koordinasi dan evaluasi tim tanggap bencana banjir yang digelar Pemda Konawe, Sabtu (22/6/2019) yang dipimpin Wakil Bupati Konawe, Gusli Topan Sabara.
“Tadi sudah digelar rapat koordinasi penanganan pasca bencana, yang akan dilakukan secara bersama-sama antara pemerintah dan pihak swasta, khususnya perusahaan yang ada di Konawe, ” terangnya.
BACA JUGA :
- Pemerintah Kabupaten Konawe Umumkan Hasil Seleksi Administrasi PPPK 2024 Periode II
- Ketua Gerindra Konawe Ucapkan Selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Terpilih, Ajak Masyarakat Dukung Kepemimpinan Baru
- Diversifikasi Wisata Sulawesi Tenggara: Surga Bahari, Parahlayang, hingga Cave Diving Kelas Dunia
- DPC Gerindra Konawe Bakal Rayakan HUT ke-17 dengan Kegiatan Sosial di Pondok Pesantren
- RSUD Konawe Raih Juara 2 dalam Sysmex Club Video Competition di Karawang
- Kasus Penganiayaan Siswa di Konawe Berlanjut, Keluarga Kecewa
Ia juga menjelaskan, dalam status tanggap bencana memang perusahaan diwajibkan mengambil bagian dan turut andil serta bersinergi dengan Pemda setempat.
“Keberhasilan dalam penanganan bencana itu terjadi apabila pemerintah, masyarakat dan swasa sudah bergerak seiring sejalan,” ujarnya.
Dalam rapat tersebut, lanjutnya, pihak perusahaan juga turut hadir dan menyatakan komitmen untuk mendukung Pemda Konawe dalam penanganan pasca bencana.
“Yang hadir itu ada perwakilan tambang seperti VDNI, CMMI, MCM, ada juga perusahaan kelapa sawit Agrindo Mas,” pungkasnya.