BREAKING NEWSKendariPemerintahanSULTRA

Pendapatan Negara di Sultra Capai Rp245 Miliar, Belanja Didominasi Institusi Kepolisian

287
×

Pendapatan Negara di Sultra Capai Rp245 Miliar, Belanja Didominasi Institusi Kepolisian

Sebarkan artikel ini

 

Kendari, mediakendari.com – Realisasi pendapatan negara di Sulawesi Tenggara (Sultra) hingga 24 Januari 2025 mencapai Rp245 miliar. Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan Sultra, Syarwan, menyatakan pendapatan ini bersumber dari penerimaan perpajakan sebesar Rp175,3 miliar dan penerimaan negara bukan pajak (PNBP) sebesar Rp69,7 miliar.

“Pendapatan perpajakan mengalami kontraksi 54,08 persen secara year on year (yoy), sementara PNBP tumbuh signifikan hingga 110,06 persen,” ungkap Syarwan pada Minggu (26/1/2025) di Kendari.

Di sisi lain, realisasi belanja negara di Sultra pada periode yang sama mencapai Rp1,2 triliun atau 4,88 persen dari total pagu anggaran Rp25,57 triliun. Belanja tersebut terdiri dari belanja kementerian/lembaga (K/L) sebesar Rp188,5 miliar dan transfer ke daerah (TKD) senilai Rp1,05 triliun.

“Belanja K/L tumbuh 2,74 persen yoy, sementara TKD meningkat 10,40 persen. Realisasi belanja K/L mencapai 3,06 persen dari pagu, sedangkan TKD sebesar 5,45 persen,” tambahnya.

Syarwan juga mengungkapkan bahwa institusi kepolisian menjadi penerima belanja terbesar dengan realisasi Rp53,25 miliar atau 28,25 persen dari total belanja K/L. Dari sisi wilayah, KPPN Kolaka mencatat akselerasi belanja K/L tertinggi sebesar 3,91 persen, sedangkan KPPN Kendari mendominasi secara nominal dengan realisasi Rp134,83 miliar atau 71,53 persen dari total belanja K/L di Sultra.

“Secara nominal, kinerja tertinggi dicapai KPPN Kendari dengan realisasi Rp134,83 miliar atau 71,53 persen dari total belanja K/L,” tutup Syarwan.

Reporter Nurzaida

You cannot copy content of this page