NEWS

Penurunan Angka Stunting, Jadi Perioritas Pemkab Konawe

4509
×

Penurunan Angka Stunting, Jadi Perioritas Pemkab Konawe

Sebarkan artikel ini

KONAWE, MEDIAKENDARI.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe, terus melakukan berbagai upaya dan strategis, untuk menurunkan angka Stunting. Salah satunya dengan menggelar Rembuk Stunting demi mewujudkan Konawe bebas Stunting.

Sekretaris daerah (Sekda) Kab.Konawe, Ferdinand Sapan mengatakan, percepatan penurunan stunting dilakukan dalam 3 pendekatan. Pertama, dengan pendekatan keluarga beresiko stunting yang dilakukan dengan pendekatan dari hulu yakni pencegahan lahirnya bayi stunting dan penanganan balita stunting.

“Kemudian kedua, melalui pendekatan multisektor dan multipihak yakni dengan bekerja sama, dengan lembaga khusus yang berkepentingan untuk menangani stunting seperti organisasi profesi, universitas, dunia usaha, tokoh masyarakat, media dan mitra lainnya,” ungkapnya.

Dan yang terakhir, pendekatan intervensi visi terpadu dengan melakukan intervensi dan spesifik, yang berfokus pada kesehatan dan kecukupan gizi. Tiga bulan calon pengantin, ibu hamil, balita yang didukung dengan air bersih dan serta bantuan sosial. Dan yang menjadi paling utama adalah, Stunting 1000 hari, kehidupan pertama dan keluarga yang beresiko Stunting.

Baca Juga : 336 Desa di Konsel Telah Cairkan Dana Desa Tahap Dua

Sementara itu, Kepala dinas Kesehatan Kabupaten Konawe, Mawar Taligana, mengajak kepada seluruh OPD, yaitu camat, kepala desa, kepala puskesmas dan semua yang terkait. Untuk bersama-sama, dalam menurunkan Stunting.

“Semuanya harus saling merangkul, karena ini merupakan kerja bersama, saling berkoordinasi. Jka setiap pihak harus bekerjasama, sebab jika tidak bekerjasama semisal jalan masing-masing maka tidak akan optimal dalam menangani stunting,” jelasnya.

Sekedar informasi, dalam mencegah angka Stunting, Pemda Kab.Konawe selalu bekerja sama dengan pihak Polres Konawe dan TNI Serta OPD, Camat, Kepala Puskesmas, Kepala desa dan unsur organisasi profesi, universitas juga melakukan penandatanganan fakta integritas dalam komitmen pelaksanaan percepatan penurunan stunting di Kabupaten Konawe.

Penulis : Muhammad Ilwanto

You cannot copy content of this page