FEATUREDKendari

Rahmatullah Rorano Terpilih Sebagai Formatur LKBHMI PB HMI

1582

KENDARI – Musyawarah Nasional (Munas) Badan Koordinasi Nasional (Bakornas) Lembaga Konsultasi Bantuan Hukum Mahasiswa Islam (LKBHMI) yang ke VI diadakan di Bogor Jawa Barat, pada Minggu (26/8/2018) dan dari hasil Munas Rahmatullah Rorano terpilih sebagai Formatur LKBHMI PB HMI periode 2018-2020.

Direktur LKBHMI Cabang Kendari, Laode Abdul Muharmis Erlan salah satu koalisi pemenang Munas Bakornas LKBHMI VI Periode 2018-2020 mengatakan, prosesi Munas ini penuh dinamika dan pertarungan gagasan untuk merebut posisi puncak dalam organisasi kekaryaan ini.

“Jadi dengan terpilihnya saudara Rahmatullah Rorano sebagai Formatur Bakornas LKBHMI PB HMI, diharapkan dapat mewujudkan apa yang telah dia sampaikan di visi misinya ketika mencalonkan diri,” Ucapnya melalui Via WhatsAppnya (27/8/2018)

Lanjut Erlan, kemenangan yang dirai Rorano ini semua hasil dari kerja tim, karena LKBHMI Cabang Kendari memilih pemimpin yang mampu mensintesiskan gagasan dan mampu mewujudkannya dalam kerja-kerja intelektual serta memiliki komitmen serta integritas yang kuat untuk menjalan misi keumatan dalam roda organisasi.

“Kami bisa melihat hal itu ada dalam diri saudara Rorano,” katanya.

“Dari 26 delegasi cabang se Indonesia Rano sapaan akrab Rorano asal Cabang Makassar diusung 15 Cabang yakni Cabang Jaktim, kolaka, Garut, Kendari, Makassar, Baubau, Semarang, tg.pinang-bintan, Bone, Bulsum, Serang, Jogja, Sumenep, Pare-pare serta karawang dan berhasil mengumpulkan 15
suara, sedangkan persaingnya Ismail asal Cabang Solo 6 suara dan Kurniadi 5 suara,” tambahnya.

Kata Herlan, usai terpilih menjadi Formatur LKBHMI PB HMI Rahmatullah Rorano dalam sambutannya mengatakan, kemenangan ini bukan hanya kemenangan dari 15 Cabang tapi kemenang bersama seluruh peserta Munas LKBHMI karena telah berhasil memilih pemimpin yang sesuai dengan amanah konstitusi.

“Saya tegaskan kemenangan ini bukan lagi kemenagan Cabang pengusung saja tapi, ini kemenangan untuk seluruh peserta Munas. Maka dari itu, mari bersama-sama kita bahu-membahu untuk menyukseskan Program Bakornas LKBHMI PB HMI Periode 2018-2020 ini,” tegasnya

“Semoga saya mampu mengemban amanah yang telah diberikan oleh cabang- cabang perwakilan untuk menjadikan Bakornas LKBHMI sebagai Wadah bagi kader HMI untuk membentuk kader profesi hukum yang siap kembali mengabdi pada masyarakat,” tutupnya.(b)


Reporter : Ruslan
Editor: Hendriansyah

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version