NEWS

Reposisi OPD Pemkot Baubau Tinggalkan Kekosongan Diposisi Strategis

1095
×

Reposisi OPD Pemkot Baubau Tinggalkan Kekosongan Diposisi Strategis

Sebarkan artikel ini

BAUBAU, MEDIAKENDARI.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra) dibawah komando Wali Kota, La Ode Ahmad Monianse akhirnya melakukan reposisi struktur pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) Jum’at, 18 November 2022.

Menariknya reposisi eselon II tersebut meninggalkan kekosongan jabatan diposisi yang terbilang strategis yakni jabatan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dan Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Baubau setelah Kepala Bappeda sebelumnya yakni Rahmat Tuta digeser menjadi Kepala Balitbang dan Kepala BPKAD sebelumnya Yulia Widiarti menjadi Kepala Dinas (Kadis) Perikanan Kota Baubau.

Baca Juga : Monianse Mulai Rombak Sejumlah Kepala OPD Baubau

Kedua jabatan dimaksud merupakan ‘dapur’ daerah yang mestinya tidak kosong dan harus memiliki pimpinan secepatnya.

Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse tampak tenang menyikapi kekosongan jabatan tersebut. Menurutnya, hal itu akan dipikirkan segera.

“Nanti saya pikirkan sebentar. Yang jelas, yang mengisi jabatan ini orang yang paham dan mampu bekerja ikhlas dan jujur. Plt (Pelaksan tugas) itu internal saya,” ujarnya La Ode Ahmad Monianse dikonfirmasi pasca pelantikan kemarin.

Penulis : Ardilan

Facebook : Mediakendari

You cannot copy content of this page